Piala Dunia 2022: Adaptasi Peran Antoine Griezmann, Transformasi Jadi Playmaker

Arief HadiArief Hadi - Senin, 12 Desember 2022
Piala Dunia 2022: Adaptasi Peran Antoine Griezmann, Transformasi Jadi Playmaker
Antoine Griezmann (Twitter)

BolaSkor.com - Timnas Prancis menerjang embel-embel 'kutukan' juara bertahan Piala Dunia seperti halnya timnas Brasil pada 2006. Les Bleus terus melaju ke semifinal tanpa harus melalui babak tambahan, adu penalti, di fase gugur.

Usai lolos dari penyisihan grup D sebagai pemuncak klasemen di atas Australia, Tunisia, dan Denmark, Prancis menyingkirkan Polandia (3-1) di 16 besar dan salah satu tim favorit juara, Inggris (2-1) di perempat final.

Hebatnya lagi Prancis melakukannya dengan kedalaman skuad bagus serta regenerasi yang berjalan baik. Bayangkan, Prancis salah satu tim yang paling besar diterjang badai cedera di awal Piala Dunia 2022.

Paul Pogba, N'Golo Kante, Mike Maignan, Presnel Kimpembe, Christopher Nkunku, hingga Karim Benzema merupakan nama-nama pemain Prancis yang absen karena cedera.

Baca Juga:

Bintang Laga Inggris Vs Prancis: Antoine Griezmann, Pahlawan yang Tak Tersorot

Bukan Kylian Mbappe, Bek Timnas Inggris Ungkap Otak Serangan Prancis

Antoine Griezmann Bicara Peran Barunya di Piala Dunia 2022

Akan tapi pemain-pemain seperti Kylian Mbappe, Olivier Giroud, Adrien Rabiot, dan Aurelien Tchouameni keluar sebagai pemain penting bagi Prancis dalam menembus semifinal. Taktik dan pilihan pemain Didier Deschamps juga layak diapresiasi.

Salah satu keputusan jitu yang dilakukan legenda sepak bola Prancis itu adalah mentransformasi peran pemain berusia 31 tahun, Antoine Griezmann. Pada 2018 di Rusia kala Prancis jadi juara, Griezmann masih jadi pencetak gol handal.

Di Piala Dunia 2022 Qatar Griezmann bertransformasi menjadi gelandang serang atau playmaker pada taktik 4-2-3-1, yang berubah jadi 4-3-3 saat menyerang dan di taktik tersebut, Griezmann menjadi playmaker yang juga membantu tim dalam bertahan.

Melihat perubahan perannya itu tidak mengherankan, sebab cukup banyak pemain yang seiring bertambahnya usia berubah peran, seperti di masa lalu ada Wayne Rooney (dari striker ke gelandang serang) dan Ryan Giggs (winger ke gelandang), atau Cristiano Ronaldo yang berperan jadi striker dari winger. Griezmann pun menikmati peran tersebut.

“Saya cukup bebas dalam menghubungkan pertahanan dan serangan. Saat kami bertahan, saya harus membantu rekan satu tim. Dan ketika kami memiliki bola, saya harus mencoba memainkannya sebaik mungkin," papar Griezmann dikutip dari laman resmi FIFA.

"Ini memberi saya lebih banyak pilihan. Secara fisik, saya merasa hebat, dan ketika saya merasa baik, kepala saya juga jauh lebih baik (dalam berpikir) dan lebih mudah untuk terus melakukannya berulang kali."

Visi bermainnya membantu Prancis menang 2-1 atas Inggris kala Griezmann memberi assist untuk gol Tchouameni dan Giroud. Sejauh ini juga di Piala Dunia 2022 ia sudah memberikan tiga assists.

Peran Griezmann sebagai penghubung lini tengah dan depan, pengatur serangan, juga dicermati oleh eks striker timnas Uruguay, Diego Forlan, kala ia berbincang dengan L'Equipe.

"Dia (Griezmann) menghubungkan gelandang dan penyerang dengan sempurna. Dia memiliki pekerjaan yang sangat penting untuk dilakukan dalam tim. Dia adalah pemain kunci Prancis jika Anda bertanya kepada saya," papar Forlan.

"Dia bisa kemana-mana. Dia pemain yang sangat penting untuk Les Bleus. Griezmann memiliki arahan yang lebih menyerang untuk klubnya dan bermain di area di mana dia diharapkan untuk mencetak gol dan membuat umpan yang menentukan, sedangkan untuk negaranya, dia melakukan banyak hal, meski pun tidak terlalu indah untuk ditonton," tambah eks pemain Argentina, Javier Pastore.

Peran baru Antoine Griezmann itu layak dapat sorotan lebih karena memang tidak terlihat atau underrated. Akan tapi jika pada akhirnya Prancis jadi juara dunia lagi maka perannya itu tidak kalah penting dibanding pencetak gol, seperti Mbappe atau Giroud.

Antoine Griezmann Piala dunia 2022 Piala Dunia 2022 Qatar Prancis Timnas Prancis
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.024

Bagikan