Piala Indonesia 2018: Kalahkan PSKC 2-1, Persib Lolos ke Babak 64 Besar

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Rabu, 15 Agustus 2018
Piala Indonesia 2018: Kalahkan PSKC 2-1, Persib Lolos ke Babak 64 Besar
Persib Bandung menang 2-1 atas PSKC Cimahi. (Instagram Persib)

BolaSkor.com - Persib Bandung memastikan diri lolos ke babak 64 besar Piala Indonesia 2018 setelah berhasil mengalahkan PSKC Cimahi dalam babak 128 besar yang telah digelar di Stadion Wiradadaha, Kota Tasikmalaya, Rabu (15/8). Maung Bandung menang dengan skor tipis 2-1.

Awalnya, Persib lebih dulu kebobolan melalui Rodliyan tepat di menit ke-10. Namun, mereka berhasil membalikkan kedudukan dengan menciptakan dua gol melalui Airlangga Sutjipto di menit ke-38 dan Atep di menit ke-64.

Pelatih Persib, Mario Gomez, tak memungkiri PSKC membuat repot timnya meski merupakan penghuni Liga 3. Beruntung, anak asuhnya mampu membalasnya hingga menjadikan Persib menang dengan skor 2-1.

"Ini pertandingan sangat penting dan kemenangan penting karena kami lolos ke babak selanjutnya meskipun lawan mereka cukup menyulitkan kami dengan memasukan gol dulu ke gawang kami tapi yang penting kita bisa memenangkan pertandingan," ungkap Mario seusai pertandingan.

Pelatih asal Argentina ini pun memberikan apresiasi terhadap para pemainnya terutama untuk para pemain muda dari Diklat Persib seperti Ilham Qolba dan Beckham Nugraha yang dipercaya untuk tampil di laga tersebut.

"Saya sangat senang dengan penampilan mereka, mereka beruntung diberikan kesempatan untuk berkembang lagi. Saya juga senang melihat comebacknya Kim walaupun hanya beberapa menit. Sedangkan untuk pemain muda dia bisa latihan 2-3 kali sama Persib sebelum kembali ke tim U-19," katanya.

Persib Bandung Piala Indonesia 2018 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.013

Bagikan