Prediksi dan Analisis Persib Bandung Vs PSM Makassar: Penuh Gengsi dan Berjalan Sengit

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Rabu, 23 Mei 2018
Prediksi dan Analisis Persib Bandung Vs PSM Makassar: Penuh Gengsi dan Berjalan Sengit
Para pemain Persib Bandung saat merayakan gol ke gawang Persipura Jayapura. (LIB)

BolaSkor.com - Persib Bandung akan menjamu PSM Makassar, pada laga pekan ke-10 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Rabu (23/5) malam WIB. Laga ini diprediksi bakal berjalan sengit dan penuh gengsi.

Wajar saja, rivalitas kedua tim sudah tercipta sejak era Perserikatan hingga saat ini. Kedua tim kerap saling bergantian menjadi batu sandungan saat salah satu di antaranya menjadi kandidat juara kasta tertinggi kompetisi sepak bola di Tanah Air.

Persib melakoni laga ini dengan persiapan yang panjang, hampir dua pekan. Imbas ditundanya laga melawan Persebaya Surabaya di Kota Pahlawan akibat maraknya teror bom. Sedangkan PSM datang ke Bandung dalam keadaan on fire, usai menang atas Borneo FC 1-0.

"Kami memiliki persiapan yang cukup untuk lawan PSM pasca tidak jadinya melawan Persebaya. Artinya kita akan berusaha mendapatkan hasil maksimal untuk pertandingan besok yaitu meraih tiga poin," ujar pelatih fisik Persib, Yaya Sunarya, dalam jumpa pers sebelum laga di Graha Persib, Jalan Sulanjana Kota Bandung, Selasa (22/5).

"Persib memiliki waktu untuk beradaptasi dan memulihkan diri, apalagi ini bulan puasa. Sementara kami kesulitan hanya punya satu hari istirahat setelah pertandingan (melawan Borneo)," timpal pelatih PSM, Robert Rene Alberts.

Persib Bandung Psm makassar Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.977

Bagikan