Prediksi Liverpool Vs Leicester City: Jaga Asa Juara

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 10 Februari 2022
Prediksi Liverpool Vs Leicester City: Jaga Asa Juara
Liverpool Vs Leicester City (Twitter Leicester)

BolaSkor.com - Liverpool akan menjamu Leicester City pada pertandingan lanjutan Premier League 2021-2022, di Stadion Anfield, Jumat (11/2) dini hari WIB. The Reds membutuhkan tiga poin untuk memangkas jarak dari sang pemuncak klasemen, Manchester City.

Saat ini, Liverpool menempati posisi kedua dengan 48 poin dari 22 laga. Mohamed Salah dan kawan-kawan tertinggal 12 poin dari Manchester City yang berada di puncak.

Namun, Liverpool bisa memepet jarak dengan Man City karena punya dua pertandingan lebih banyak. Andai menang pada dua duel itu, gap antara kedua tim menjadi enam poin.

Baca Juga:

Resmi, Liverpool Rekrut Luis Diaz

Luis Diaz Datang, Jurgen Klopp Bahagia

Kedatangan Luis Diaz ke Liverpool Bisa Diikuti Kepergian Minamino atau Origi

Tak pelak, meraih kemenangan merupakan misi penting jika tidak ingin upaya menuai gelar semakin sulit. Apalagi, klub-klub yang berada di bawah seperti Chelsea, West Ham United, Manchester United, Arsenal, dan Tottenham Hotspur juga menebar ancaman.

Masalahnya, catatan pertemuan kontra Leiceter City sedang tidak berpihak pada Liverpool. The Reds selalu kalah dalam dua pertemuan terakhir di Premier League.

Jurgen Klopp pun seolah belum menemukan resep paten mengalahkan Leicester. Sebab, The Foxes bersama Man City menjadi tim dengan kemenangan terbanyak versus Liverpool era Klopp di Premier League.

Kondisi tim

Leicester City masih tanpa sejumlah bintangnya yang mengalami cedera. Timothy Castagne, Wesley Fofana, Ryan Bertrand, Jamie Vardy, dan Jonny Evans dikabarkan masih belum pulih.

Dari kubu tuan rumah, Mohamed Salah sudah kembali ke dalam tim usai berlaga di final Piala Afrika. Sementara itu, Sadio Mane dalam posisi berbeda.

Komentar

Jurgen Klopp mengungkapkan, Sadio Mane tidak akan beraksi pada laga nanti. Sementara itu, Liverpool juga kehilangan Jordan Henderson.

"Hendo memiliki sedikit masalah punggung pada pertandingan terakhir. Sementara itu, Sadio Mane tidak ada di sini," kata Klopp dalam konferensi pers jelang laga seperti dilaporkan laman resmi Liverpool.

"Namun, tidak ada masalah jangka panjang. Jadi, itu bagus," terang pelatih asal Jerman itu.

Sementara itu, Brendan Rodgers tak menampik Liverpool lebih diunggulkan meraih tiga poin. Namun, ia menolak mengibarkan bendera putih begitu saja.

"Kami bermain melawan tim besar dengan pemain hebat. Anda harus berlari, bekerja, mengambil peluang, dan mendapatkan sedikit keberuntungan," kata Rodgers.

'Mari kita lihat apakah kami bisa tampil pada level jauh lebih tinggi dari apa yang dilakukan pada akhir pekan lalu."

Prakiraan susunan pemain

Liverpool (4-3-3): Alisson; Robertson, Van Dijk, Matip, Alexander-Arnold; Henderson, Fabinho, Elliott; Jota, Firmino, Salah.

Pelatih: Jurgen Klopp

Leicester City (4-3-1-2): Schmeichel; Justin, Soyuncu, Amartey, Pereira; Dewsbury-Hall, Ndidi, Tielemans; Maddison; Iheanacho, Daka.

Pelatih: Brendan Rodgers

Head to head

29-12-2021 Leicester 1-0 Liverpool (Premier League)
23-12-2021 Liverpool 3-3 Leicester (Piala Liga Inggris)
13-02-2021 Leicester 3-1 Liverpool (Premier League)
23-11-2020 Liverpool 3-0 Leicester (Premier League)
27-12-2019 Leicester 0-4 Leicester (Premier League)

Prediksi BolaSkor

Liverpool 2-0 Leicester City

Liverpool Leicester City Breaking News Premier League
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.482

Bagikan