Prediksi Timnas U-19 Vs Malaysia U-19: Adu Gengsi

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Senin, 06 November 2017
Prediksi Timnas U-19 Vs Malaysia U-19: Adu Gengsi
Timnas Indonesia U-19 saat berlaga di Kualifikasi Piala AFC U-19 (PSSI)

BolaSkor.com - Tim Nasional (Timnas) Indonesia akan melakoni laga terakhir Grup F Kualifikasi Piala AFC U-19 menghadapi Malaysia U-19, di Paju Stadium, Senin (06/11/17) pukul 10.00 WIB. Laga kali ini berlabel adu gengsi.

Maklum saja, Timnas U-19 yang sudah dipastikan berlaga di Piala AFC U-19 2018 karena menjadi tuan rumah, tak mau kalah dengan Malaysia U-19. Sebab, pertarungan Indonesia kontra Malaysia selalu menyuguhkan permainan menarik, lantaran dibumbui perseteruan kedua negara di bidang politik dan budaya. Di mana beberapa kali, budaya Indonesia diklaim oleh Negeri Jiran.

Di sisi lain, Malaysia U-19 wajib meraih kemenangan di antara sisi gengsi. Harimau Malaya Muda wajib menang jika ingin berlaga di putaran final Piala AFC U-19. Jika kalah, pupus sudah harapan Malaysia U-19 berlaga di Piala AFC U-19 2018.

Untuk itu, Malaysia U-19 akan memainkan pola menyerang 4-3-3 saat menghadapi Skuat Garuda Nusantara. Sejumlah pemain pilar yang absen ketika mengalahkan Brunei Darussalam 1-0, kemungkinan besar akan menjadi starter saat menghadapi Timnas U-19.

Sementara itu, Timnas U-19 masih akan memainkan pola formasi 4-1-3-1-1. Rotasi pemain bakal kembali terjadi di laga melawan Malaysia U-19, karena recovery Egy Maulana Vikri dkk. cukup sempit.

Pemain Kunci:

Egy Maulana Vikri (Timnas Indonesia U-19)

Egy Maulana Vikri masih menjadi tumpuan Timnas U-19 dalam laga menghadapi Malaysia U-19. Sempat mati kutu saat kalah dari Korea Selatan U-19 0-4, Egy kini siap kembali membuktikan kapasitasnya sebagai salah satu top skor di Kualifikasi Piala AFC U-19 dengan torehan 4 gol.

Muhammad Hadi Fayyad (Malaysia U-19)

Muhammad Hadi Fayyad menjadi pemain andalan Malaysia U-19. Striker bernomer punggung 10 tersebut siap menebar ancaman ke gawang Timnas U-19.

Prediksi Susunan Pemain:

Timnas Indonesia U-19 (4-1-3-1-1): Gianluca Pagliuca Rossy; Rachmat Irianto, Nurhidayat, Fajar Handika, Rifad Marasabessy; Asnawi Mangkualam; Muhammad Iqbal, Saddil Ramdani, Muhammad Lutfi; Egy Maulana Vikri; Rafli Musalim.

Malaysia U-19 (4-3-3): Azri Ghani; Shivan Pillay, Anwar Ibrahim, Nabil Hakim, Syaiful Alias; Nurfais Johari, Akif Syahiran, Thivandaran Karnan; Muhammad Hadi Fayyadh, Akhyar Abdul Rashid, Ammar Akhmall.

Rekor pertemuan kedua tim:

-(22/04/69) Indonesia U-19 1 - 1 Malaysia U-19
-(09/09/78) Malaysia U-19 0 - 2 Indonesia U-19
-(25/01/02) Malaysia U-19 3 - 3 Indonesia U-19
-(24/08/02) Indonesia U-19 1 - 0 Malaysia U-19
-(09/08/05) Malaysia U-19 3 - 3 Indonesia U-19
-(18/09/13) Indonesia U-19 1 - 1 Malaysia U-19

Lima pertandinga terakhir Timnas Indonesia U-19:

-(08/10/17) Timnas U-19 3-0 Thailand (Piala AFF U-19 2017)
-(21/10/17) Timnas U-19 0-0 Persid Jember (Uji coba)
-(31/10/17) Timnas U-19 5-0 Brunei Darussalam U-19 (Kualifikasi Piala AFC U-19)
-(02/11/17) Timnas U-19 5-0 Timor Leste U-19 (Kualifikasi Piala AFC U-19)
-(04/11/17) Timnas U-19 0-4 Korea Selatan U-19 (Kualifikasi Piala AFC U-19)

Dua Laga Terakhir Malaysia U-19:

-(31/10/17) Malaysia U-19 3-1 Timor Leste U-19 (Kualifikasi Piala AFC U-19)
-(04/11/17) Malaysia U-19 1-0 Brunei Darussalam U-19 (Kualifikasi Piala AFC U-19)

Prediksi BolaSkor.com: 60-40

Timnas Indonesia U-19 Kualifikasi Piala AFC U-19 2017 Malaysia U-19
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.017

Bagikan