Program Berbeda Pemain Bali United Selama Libur Lebaran

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Kamis, 06 Mei 2021
Program Berbeda Pemain Bali United Selama Libur Lebaran
Bali United. (LIB)

BolaSkor.com - Bali United mengingatkan para pemain untuk tetap kerja ekstra keras selama libur lebaran. Serdadu Tridatu tak ingin kondisi pemain menurun ketika persiapan kembali digeber menuju Piala AFC 2021. Untuk itu, sudah disiapkan program untuk dua kelompok.

Ada dua kelompok berbeda dalam tim selama libur lebaran. Kelompok pertama merupakan para pemain yang tetap berada di Bali. Diego Assis dkk. tetap menjalani latihan bersama.

Lalu kelompok kedua merupakan pemain yang pulang ke daerahnya. Ricky Fajrin dkk. diwajibkan menjalani latihan mandiri. Program sudah disebar oleh pelatih fisik, Yogi Nugraha.

Baca Juga:

Teco ke Tiga Pemain Bali United: Harus Kerja Keras di Timnas

Jadwal Berpotensi Bentrok, Bali United Prioritaskan Piala AFC 2021

"Para pemain yang tetap di Bali akan latihan sama coach Toyo (Antonio Claudio). Lalu para pemain yang pulang akan latihan sendiri di rumah," terang pelatih Bali United, Stefano Cugurra, Rabu (5/5).

Teco, sapaan akrabnya, tak ingin mengulang program fisik lagi. Untuk itu para pemain dituntut untuk tetap latihan setiap hari. Tak lupa Teco mengingatkan para pemain untuk tetap menjalankan protokol kesehatan.

"Semua harus tetap punya protokol kesehatan agar ketika pulang ke Bali tidak sakit. Semua harus sehat dan kondisinya bagus," tutur Teco.

Setelah lebaran nanti, Bali United berpotensi melakoni sederet laga uji coba. Kabarnya Persis Solo menjadi kandidat kuat tim yang akan menjamu Bali United.

Pertemuan dua tim ini berlangsung di Stadion Manahan Solo. Selain Persis Solo, Bali United turut membidik tim-tim yang bersiap menuju Liga 1 2021.

"Kita benar-benar butuh uji coba untuk mempersiapkan tim. Sekarang sudah masuk bulan Mei, kita cuma main lima kali. Satu uji coba dan empat di Piala Menpora. Setelah kembali latihan, kita harus ada uji coba," jelas Teco.

Bali United membutuhkan uji coba agar bisa mengimbangi calon lawan di Piala AFC 2021, terutama Grup G. Hanoi FC (Vietnam), dan Boeung Ket FC (Kamboja) sudah tampil dalam liga domestik.

Sementara Bali United baru bertanding lima kali, dengan rincian satu laga uji coba dan empat laga di Piala Menpora 2021. Dari lima laga itu, Bali United hanya menang sekali, seri dua kali dan kalah dua kali. (Laporan Kontributor Putra Wijaya/Bali)

Stefano Cugurra Teco Bali United Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.976

Bagikan