PSM Makassar di Mata Pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan

Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 26 April 2018
PSM Makassar di Mata Pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan
Sesi latihan Sriwijaya FC. (BolaSkor.com/Dzakira)

BolaSkor.com - Partai besar kembali harus dilakoni Sriwijaya FC pekan ini di Liga 1 2017. Kali ini, Laskar Wong Kito akan menjamu PSM Makassar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Sabtu (28/4).

Jelang laga melawan Juku Eja, pelatih Rahmad Darmawan mulai menyiapkan taktik dan strategi untuk dapat mengamankan tiga poin.

“Tentu kami akan siapkan taktik dan strategi berbeda dari laga sebelumnya, karena lawan punya permainan berbeda,” kata RD, panggilan Rahmad Darmawan, Rabu (25/4).

PSM Makassar saat berada di peringkat kelima. Itu tak lepas dari permainan kerja sama tim dari dari Ferdinand Sinaga dan kawan-kawan.

“PSM musim lalu berada di peringkat atas, materi pemain mereka tak banyak mengalami perubahan musim ini. PSM punya teamwork yang bagus dan harus kami waspadai,” ucap RD.

Di lini depan, RD melihat jika tim tamu punya penyerang yang berkualitas dan haus gol. Ferdinand Sinaga, Rasyid Bakri, Zulham Zamrun, hanya tiga dari beberapa pemain lokal PSM yang bakal menjadi ancaman di lini depan.

“Belum lagi mereka ada pemain asing yang berbahaya, yang patut kami waspadai,” ucapnya. Selain Ferdinand, PSM Makassar mengandalkan mesin golnya dari Australia Bruce Jose Djite dan bomber asal Kamerun Guy Junior.

Bruce Djite, sampai pekan kelima memang belum turun satu laga pun. Itu karena, ia mengalami cedera betis. Tapi, kini dia sudah bergabung dalam sesi latihan.

Kondisinya sudah pulih dan dia punya kans turun pekan ini. Sementara Junior, sampai sejauh ini memang baru mencetak satu gol, tapi dalam setiap laga ia kerap merepotkan pertahanan lawan.

“Kami harus siap, sekarang tim sudah masuk ke taktik dan strategi. Di laga ini, SFC harus amankan tiga poin,” ujarnya. (Laporan Kontributor Dzakira/Palembang)

Breaking News Rahmad darmawan Sriwijaya fc Psm makassar Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan