PSSI Diminta Libatkan Klub Liga 3 dalam Rencana Kompetisi 2021

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Kamis, 14 Januari 2021
PSSI Diminta Libatkan Klub Liga 3 dalam Rencana Kompetisi 2021
Pertemuan PSSI dan LIB. (LIB)

BolaSkor.com - Asprov PSSI Jatim telah melakukan rapat Exco Selasa (12/1) siang WIB. Dalam rapat tersebut Asprov Jatim membahas beberapa hal. Salah satunya terkait sikap Asprov Jatim atas Kongres Tahunan PSSI yang akan dilaksanakan pada 27 Februari mendatang.

Rapat Exco tersebut dilaksanakan secara virtual untuk mengantisipasi penyebaran virus COVID-19 yang belum terkendali. Rapat yang dipimpin Ketua Umum Asprov Jatim, Ahmad Riyadh itu mengajukan dua usulan pada Kongres Tahunan PSSI nanti.

“Dari hasil rapat tadi, Komite Eksekutif PSSI Jatim menilai Kompetisi bukan hanya Liga 1 dan 2 saja melainkan satu kesatuan dengan Liga 3, mayoritas klub Liga 3 berkompetisi dengan anggaran daerah (APBD) sehingga tidak memungkinkan anggaran 2021 digunakan kompetisi yang bertitel 2020,” jelas Sekretaris PSSI Jatim, Amir Burhannudin.

Baca Juga:

PSSI Belum Dapat Kabar soal Piala Asia U-16 dan U-19

PSSI dan PT LIB Gelar Pertemuan soal Nasib Liga 1, Ini Hasilnya

Setelah kompetisi 2020 dinyatakan setop, maka yang harus dilakukan PSSI adalah memulai musim kompetisi 2021. Asprov Jatim menegaskan kompetisi harus dirancang secara matang dengan melihat situasi dan kondisi saat ini agar tak amburadul seperti tahun lalu.

“Kalau PSSI merencanakan kompetisi 2021 dengan matang, maka klub-klub pun pasti bisa melakukan planning apa yang harus dilakukan untuk mengarungi kompetisi 2021,” tutur Amir.

Untuk usulan kedua, Asprov Jatim berharap PSSI segera menetapkan personalia Komite Tetap PSSI agar nantinya bisa bersinergi dengan program-program Asosiasi Provinsi. Karena belum terbentuknya personalia Komite Tetap PSSI, para Asprov kesulitan berkoordinasi masalah program kerja. (Laporan Kontributor Bima Pamungkas/Madura)

Asprov pssi Pssi Liga 3 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.010

Bagikan