Ramai Aksi Teror, Asian Games 2018 Tetap Berjalan Sesuai Rencana

Andhika PutraAndhika Putra - Senin, 14 Mei 2018
Ramai Aksi Teror, Asian Games 2018 Tetap Berjalan Sesuai Rencana
Erick Thohir (INASGOC)

BolaSkor.com- Indonesia tengah diguncang isu dahsyat terkait terorisme. Rangkaian bom yang terjadi di Surabaya tengah menjadi sorotan internasional.

Namun, hal tersebut rupanya tidak memengaruhi Asian Games 2018 yang bakal berlangsung pada 18 Agustus. Ketua Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC), Erick Thohir, mengatakan belum ada negara peserta yang memberikan sikap.

"Sejauh ini belum ada satu pun negara yang mundur dari Asian Games akibat teror bom. Kami siap menjelaskan dan menjamin keamanan mereka selama event berlangsung," ujar Erick Thohir.

Erick juga menyebut keamanan pelaksanaan Asian Games 2018 bakal dijamin pihak kepolisian dan TNI. Apalagi kompetisi empat tahunan tersebut merupakan event internasional yang diikuti banyak negara di Asia.

"Kami percaya pemerintah dan kepolisian akan terus berupaya menjaga keamanan dan perdamaian di Indonesia
Kami mohon dukungan dari masyarakat indonesia untuk menjaga keamanan negara apalagi Asian Games 2018 hanya tinggal 96 hari," tutur Erick.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi, juga tetap optimitis Asian Games 2018 bisa digelar di Indonesia. Teror bom tidak akan menyurutkan semangat masyarkat Indonesia menyambut Asian Games 2018.

"Kami tadi sudah rapat dan memastikan bahwa Asian Games dan Asian Paragames tetap berjalan sesuai rencana. Bersama Inasgoc, Inapgoc, dan segenap masyarakat Indonesia, kami juga tetap yakin, optimistis, dan percaya diri dengan persiapan yang sudah dilakukan segenap panitia penyelenggara untuk menjadi tuan rumah yang baik," kata Imam.

Breaking News Indonesia Imam Nahrawi Asian games 2018
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.245

Bagikan