Realistis, Sriwijaya FC Hanya Incar Satu Poin di Kandang Borneo FC

Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 22 Maret 2018
Realistis, Sriwijaya FC Hanya Incar Satu Poin di Kandang Borneo FC
Rahmad Darmawan memberikan arahan dalam sesi latihan Sriwijaya FC. (BolaSkor.com/Dzakira)

BolaSkor.com - Pelatih SFC Rahmad Darmawan mengusung target mencuri minimal satu poindi laga perdana Liga 1 2018, melawan Borneo FC, Minggu (25/3). Laga akan digelar di markas Borneo FC, di Stadion Segiri, Samarinda.

Laga ini terbilang cukup berat. Sehingga satu poin dianggap paling realistis dan cukup bagi tim untuk menjaga motivasi di awal musim.

Jelang laga ini, Rahmad Darmawan memilih fokus pada persiapan tim sendiri. Anak asuhnya dianggap sudah punya gambaran akan kekuatan lawannya setelah pertemuan di babak semifinal Piala Gubernur Kaltim.

Borneo FC merupakan tim yang solid dalam berorganisasi, apalagi Borneo bermain di laga kandang. Tentunya menjadi suntikan bagi tim Pesut Etam ini.

“Borneo tim yang solid. Sudah kami hadapi kemarin dan para pemain juga memahami hal tersebut. Bermain di kandang, tuntutan harus menang, tentu mereka punya motivasi berlipat setelah kami kalahkan kemarin,” jelas Rahmad Darmawan, Rabu (21/3) sore.

Kendati demikian, pelatih asal Metro Lampung itu tak mau ambil pusing dengan apa yang terjadi. Baik di luar lapangan termasuk provokasi ataupun psywar dari kubu lawan.

“Intinya kami fokus dengan lawan yang akan dihadapi di pertandingan pertama nanti. Kami akan maksimalkan dan berupaya maksimal curi poin disana,” tukasnya. (Laporan Kontributor Dzakira/Palembang)

Breaking News Sriwijaya fc Borneo FC Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan