Rebut Medali Emas Asian Track Championship, Ini Kunci Sukses M. Fadli

Hendry WibowoHendry Wibowo - Jumat, 11 Januari 2019
Rebut Medali Emas Asian Track Championship, Ini Kunci Sukses M. Fadli
M. Fadli Saat Mengikuti Balap Mobil Tahun 2018 (BolaSkor.com/Hendry Wibowo)

BolaSkor.com - Nama M. Fadli Imammudin semakin berkibar di kancah balap sepeda paracycling. Terbaru ia menyabet medali emas nomor 4.000 m individual pursuit putra C4-C5 di ajang Asian Track Championship 2019 di Jakarta, Kamis (10/01).

Bertanding di Jakarta International Velodrome, M. Fadli berstatus pesepeda terbaik di babak final setelah mencatat waktu resmi 4 menit 59,601 detik.

Baca Juga:

M. Fadli Kejar Poin Paralimpik di Asian Track Championship

Jelang Australia Terbuka 2019, Rafael Nadal Bebas Cedera

Setelah difaktorkan, catatannya menjadi 4 menit 59,965 detik. Dia mengalahkan wakil Iran, Mahdi Mohammadi di posisi kedua lewat catatan waktu 5 menit 23,920 detik.

Pria yang pernah berkarier sebagai pembalap motor ini turut memperbaiki catatan waktu terbaiknya saat mengikuti Asian Para Games 2018. Kala itu waktu terbaiknya ada di angka 5 menit 3 detik.

Namun di Asian Track Championship, catatan waktu saat kualifikasi tembus 4 menit 58,185 detik. Alhasil ia memecahkan rekor waktu terbaiknya di tingkat Asia pada nomor 4.000 m individu pursuit putra C4-C5 cabang para-sepeda.

Melalu jejaring sosial Instagram miliknya, M. Fadli pun menceritakan kunci keberhasilannya meraih emas sekaligus memecahkan rekor pribadi di Asian Track Championship.

"Semua ini tidak lepas dari dukungan dan kolaborasi dari pelatih PB ISSI dan NPC Para-Sepeda," kata M. Fadli.

"Selain itu, saya juga menggunakan new machine yaitu Formula 1 of Velodrome Look R96 dipadukan dengan new aero Helmet from Oakley AR07 membuat (catatan waktu) improve 5 detik dalam 2 bulan latihan," lanjutnya.*

Breaking News M.Fadli Paralimpik Asian Para Games Asian Track Championship
Ditulis Oleh

Hendry Wibowo

Motorsports Enthusiast and Giallorossi Fan
Posts

2.794

Bagikan