Respons Klopp Usai Liverpool Berpotensi Segel Gelar Sebelum Kompetisi Berakhir

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Jumat, 24 Januari 2020
Respons Klopp Usai Liverpool Berpotensi Segel Gelar Sebelum Kompetisi Berakhir
Jurgen Klopp (Twitter Liverpool)

BolaSkor.com - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, tidak ingin melihat situasi yang memungkinkan timnya menyegel gelar juara Premier League sebelum minggu terakhir. Klopp menegaskan, yang paling penting saat ini adalah meraih kemenangan pada setiap laga.

Liverpool kembali menuai tiga poin usai mengalahkan Wolverhampton Wanderers 1-2, di Molineux Stadium, Jumat (24/1) dini hari WIB. Dua gol The Reds dicetak Jordan Henderson dan Roberto Firmino. Sementara itu, tuan rumah hanya membalas satu kali melalui Raul Jimenez.

Baca Juga:

Kapan Liverpool Bisa Garansi Titel Juara Premier League?

Liverpool Bisa Angkat Trofi Premier League Sekaligus Samai Invincibles Arsenal di Markas Man City

Ganas Mencetak Gol, Liverpool Jadi Tim Paling 'Lembut' dari Sisi Jumlah Pelanggaran

Liverpool

Kini, Liverpool unggul 16 poin dari pesaing terdekat, Manchester City. Bahkan, The Reds berpotensi melangkah lebih jauh karena masih memiliki satu pertandingan tunda.

Meski demikian, Klopp tidak ingin jemawa. Eks juru taktik Borussia Dortmund itu mengingatkan kompetisi belum benar-benar berakhir.

"Saya tidak akan memikirkan soal gelar. Saya hanya ingin meraih kemenangan pada laga berikutnya. Ayo berjalan," terang Klopp seperti dikabarkan Reuters.

"Semua akan berakhir ketika memang sudah berakhir, bukan sebelumnya," terang Jurgen Klopp yang juga mengatakan dirinya lupa berapa banyak poin yang sudah Liverpool dapatkan.

Kemenangan kontra Wolves tidak diraih Liverpool dengan mudah. Anak asuh Nuno Espirito Santo itu membuat penggawa The Reds berjibaku hingga peluit panjang.

"Di luar dugaan, Wolves tampil baik. Mereka berbeda dengan tim yang sudah pernah kami hadapi. Selain itu, bagaimana Nuno mempersiapkannya sangat baik," ulas Klopp.

"Peluangnya sangat emas. Kami mendapatkan empat atau lima peluang satu lawan satu. Jadi, bila kami mencetak gol, pertandingan akan berakhir."

Liverpool Breaking News Jurgen Klopp
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.489

Bagikan