Ruud Gullit Soroti Lini Belakang Belanda

BolaSkorBolaSkor - Jumat, 13 Juni 2014
Ruud Gullit Soroti Lini Belakang Belanda
Ruud Gullit Soroti Lini Belakang Belanda
Jakarta - Salah satu pemain legenda sepak bola Belanda, Ruud Gullit menyoroti lini belakang tim nasional (timnas) Belanda, jelang hadapi Spanyol, dinihari nanti. Menurut Gullit, lini belakang ini menjadi titik lemah tim Oranye yang bisa menggagalkan ambisi mereka untuk menjadi kampiun di Piala Dunia 2014 Brasil. Apalagi tim yang dihadapi pertama adalah Spanyol, juara bertahan, yang juga salah satu tim terbaik dunia saat ini. "Laga ini menandai awal turnamen Brasil 2014 bagi kedua tim, jadi kemungkinan kita akan melihat pendekatan hati-hati dari kedua tim dengan para pemain berusaha memahami cara beradaptasi dengan kondisi," tulis Gullit dalam kolom di Times of India. "Belanda terlihat bagus di depan, di mana mereka mempunyai pengalaman dalam diri Robin van Persie, Arjen Robben, dan Wesley Sneijder. Akan tetapi, pelatih Louis van Gaal harus memberikan atensi khusus untuk memperkokoh lini belakangnya, di mana ada banyak pemain muda," ujar Gullit. Ruud Gullit pun mengingatkan agar Belanda harus belajar dari kegagalan empat tahun lalu. Saat itu, Belanda kalah 0-1 dari Spanyol di final. Ironisnya gol Spanyol terjadi di babak perpanjangan waktu. "Intinya harus ada keseimbangan. Tentu Van Gaal harus lebih memberi perhatian kepada para pemain muda agar mereka bisa tampil konsisten dan disiplin," pungkas Gullit.
Ruud Gullit Soroti Lini Belakang Belanda Timnas Belanda Louis van Gaal Ruud gullit Piala Dunia 2014 Tim Oranye World cup 2014
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan