Satu Hal yang Diwaspadai Timnas Indonesia U-23 Saat Melawan Singapura

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Selasa, 20 Maret 2018
Satu Hal yang Diwaspadai Timnas Indonesia U-23 Saat Melawan Singapura
Para pemain Timnas Indonesia U-23 mendengarkan arahan Luis Milla dalam pemusatan latihan di Lapangan ABC Senayan, Jakarta. (BolaSkor.com/PSSI)

BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Singapura U-23, dalam laga uji coba internasional di Stadion Nasional, Rabu (21/3) malam WIB. Jelang laga tersebut, Timnas Indonesia U-23 mewaspadai kekuatan bola-bola mati Singapura U-23.

“Singapura sangat baik dalam momen-momen bola mati. Itu jadi salah satu perhatian, dan kami harus mempersiapkan diri untuk mengantisipasi kemungkinan tersebut,” ungkap asisten pelatih Timnas Indonesia U-23, Bima Sakti dikutip akun Twitter resmi PSSI.

Dalam laga menghadapi Singapura, Timnas Indonesia U-23 membawa 23 pemain. Satu pemain yang tidak dibawa adalah striker Arema FC, Ahmad Nur Hardianto.

Mantan pemain Persela Lamongan tersebut menderita cedera. Ditambah lagi, ia menderita demam sehari sebelum keberangkatan Timnas Indonesia U-23 ke Singapura.

"Kami berangkat ke Singapura dengan kondisi yang bagus. Ahmad Nur Hardianto tidak kami bawa karena cedera. Begitu tiba di Singapura kami langsung latihan," kata Luis Milla dikutip dari laman PSSI.

"Saya langsung memberinya obat agar demamnya segera turun. Ia sudah lebih baik, tapi tubuhnya masih lemas karena demam yang dialaminya itu. Makanya dia diminta untuk beristirahat dan hari ini kami lakukan pemeriksaan MRI," kata Syarif Alwi.

Timnas indonesia u-23 Singapura Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.017

Bagikan