Sean Gelael dan Pembalap F1 Galang Dana untuk Korban Gempa Lombok

Andhika PutraAndhika Putra - Selasa, 18 September 2018
Sean Gelael dan Pembalap F1 Galang Dana untuk Korban Gempa Lombok
Sean Gelael (Zimbio)

BolaSkor.com - Pembalap Prema Racing, Sean Gelael, ingin berpartisipasi membantu korban bencana gempa bumi di Lombok. Bersama driver tim McLaren, Stofeel Vandoorne, Sean akan melelang sejumlah barang.

Sebanyak enam atribut balap akan dilelang Sean. Sementara Vandoorne bakal menyumbang lima benda, satu di antaranya merupakan helm yang dipakai pada balapan F1 2018.

Adapun Sean juga menawarkan atribut balap kesayangannya untuk dilelang seperti helm saat naik podium GP2 2016 dan pelindung kepala yang dikenakannya kala tampil bersama tim Toro Rosso di Singapura pada F1 2017.

"Saya ikut beduka serta mendoakan yang terbaik untuk para korban dan masyarakat Lombok. Kami juga merasa terpanggil untuk membantu. Semoga masyarakat Lombok bisa kembali bangkit dan melanjutkan aktivitas keseharian dengan lebih semangat," kata Sean.

Tak hanya Sean dan Vandoorne, tim Jagonya Ayam yang menaungi kedua pembalap tersebut juga turut memberikan bantuan. Dana yang terkumpul akan diserahkan melalui program 1.000 guru.

"Kami juga merasa terpanggil untuk membantu saudara-sudara kita di Lombok. Dana yang terkumpul dari penggalangan dana, sepenuhnya akan kami donasikan untuk pemulihan psikologis dan pendidikan bagi anak-anak korban gempa di Lombok," ujar pendiri tim Jagonya Ayam, Ricardo Gelael.

Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com

Breaking News Indonesia Sean Gelael F1
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.245

Bagikan