Shin Tae-yong Hanya Ambil 7 Pemain dari Garuda Select II untuk Timnas Indonesia U-19

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Senin, 20 Januari 2020
Shin Tae-yong Hanya Ambil 7 Pemain dari Garuda Select II untuk Timnas Indonesia U-19
Shin Tae-yong (BolaSkor.com/Hadi Febriansyah)

BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-19/U-20 sudah bertolak ke Chiangmai, Thailand, untuk melakukan pemusatan latihan (TC). TC ini akan dilakukan selama 12 hari. Timnas Indonesia U-19 akan melakoni 5 laga uji coba di sana melawan klub Korea Selatan dan lokal.

Ada 28 pemain yang terpilih jalani TC Timnas Indonesia U-19. Ini merupkan hasil seleksi tahap pertama dari tanggal 13-17 Januari 2020 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat.

Nantinya, ada tambahan pemain dari Garuda Select II. Pemain yang di sana akan langsung dipantau Shin Tae-yong dan PSSI.

Baca Juga:

Jerman dan Jepang Siap Jadi Tuan Rumah TC Timnas Indonesia U-19, Korsel Sedang Komunikasi

Timnas Indonesia U-19 Jalani 5 Laga Uji Coba saat TC di Thailand

"Mungkin cuma 20 persen dari sana, karena nanti ada tujuh orang dari sana (Garuda Select II), yang jelas kita akan ambil dari yang terbaik dari yang terbaik," ujar Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan, saat pelepasan Timnas Indonesia U-19 di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Senin (20/1).

Meski begitu, belum diketahui 7 pemain dari Garuda Select II langsung bergagung pada TC di Thailand atau negara lain. Pasalnya, PSSI terus menggelar TC Timnas Indonesia U-19 di beberapa negara secara bertahap.

Usai Thailand, Skuat Garuda Muda akan TC di Jepang pada bulan Februari. Rencananya dilanjutkan ke Korea Selatan dan Jerman.

Hal ini sebagai persiapan Timnas Indonesia U-19 menghadapi Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan, Oktober mendatang, dan Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia.

Timnas Indonesia U-19 Garuda Select Shin Tae-yong Komjen Pol Mochamad Iriawan Mochamad Iriawan Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.992

Bagikan