Sikat Augsburg, Leverkusen Akhiri Trend Negatif

BolaSkorBolaSkor - Rabu, 26 Maret 2014
Sikat Augsburg, Leverkusen Akhiri Trend Negatif
Sikat Augsburg, Leverkusen Akhiri Trend Negatif
Augsburg -  Memasuki babak kedua, Leverkusen yang sudah unggul satu gol langsung menggebrak pertahanan Augsburg. Semenit babak kedua dimulai, gelandang serang internasional Korea Selatan Son Heung-Min melepaskan sepakan keras kaki kiri dari dalam kotak penalti. Namun kiper Marwin Hitz berhasil mengamankan bola sepakan Son. Dua menit kemudian giliran Augsburg yang memberikan ujian pada Bernd Leno. Umpan silang Kevin Voght mampu dteruskan oleh Tobias Werener juga dengan sepakan kaki kiri, namun Bernd Leno dengan sigap mampu mematahkan bola sepakan Werner. Werner akhirnya mampu memecah kebuntuan bagi Augsburg lewat golnya di menit 59. Werner sukses memaksimalkan umpan silang Ronny Philp lewat tandukan kepalanya, skor imbang 1-1. Jual beli serangan mewarnai babak kedua, baik Augsburg dan Leverkusen sama-sama ngotot ingin memetik poin penuh dalam laga ini. Duel di lini tengah tak terelakan, meski kalah kualitas pemain Augsburg mampu tampil spartan di depan pendukungnya sendiri. Leverkusen kembali menciptakan peluang emas tepatnya di menit 79 lewat Sebastian Boenisch. Memanfaatkan umpan terukur Andres Guardado, sepakan Boesnich masih bisa diselamatkan Marwin Hitz. Gawang Augsburg akhirnya bobol di menit 80, adalah Son Heung-Min  yang mampu menaklukan Marwin Hitz, memaksimalkan umpan terobosan Julian Brandt. Emre Can kembali membawa Leverkusen menjauh dari tuan rumah lewat gol yang disarangkannya menit 83. Lewat sebuah skema serangan balik cepat gelandang asal Turki tersebut mampu melepaskan sepakan keras yang membobol gawang Marwin Hitz untuk kali ketiga. Hingga pertandingan usai, kemenangan 1-3 tetap milik Bayer Leverkusen. Kemenangan ini tetap tak merubah posisi anak asuh Sami Hyypia di posisi ke-4 klasemen Sementara Bundesliga dengan poin 47. Hal yang sama juga dirasakan oleh Augsburg, Tobias Werener dan kawan-kawan tetap menduduki posisi 8 klasemen dengan torehan 39 poin. Susunan Pemain : Augsburg (4-2-3-1) : 35. Marwin Hitz (GK); 3. Ronny Philp, 18. Jan-Ingwer Callsen-Bracker, 5. Ragnar Klavan, 19. Matthias Ostrzolek; 6. Kevin Vogt, 10. Daniel Baier, 28. Andre Hahn, 7. Halil Altintop, 13. Tobias Werner; 25. Raul Bobadilla. Pelatih : Markus Weinzierl (Jerman) Bayer Leverkusen (4-3-3) : 1. Bernd Leno (GK); 26. Giulio Donati,  21. Oemer Toprak, 5. Emir Spahic, 17. Sebastian Boenisch; 8. Lars Bender, 10. Emre Can, 20. Andres Guardado; 27. Gonzalo Castro, 11. Stefan Kiessling, 7. Son Heung-Min Pelatih : Sami Hyypia (Finlandia)
Julian Brandt Ronny Philp Budesliga Pekan ke-26 Klasemen Bundesliga Augsburg vs Bayer Leverkusen Sami Hyypia Tobias Werner Umpan Silang Stefan Kiessling Gonzalo Castro Son heung-min SGL Arena Emre Can
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan