Striker Ligue 1 dengan Statistik Melebihi Haaland Dibidik Manchester United

Arief HadiArief Hadi - Jumat, 13 Mei 2022
Striker Ligue 1 dengan Statistik Melebihi Haaland Dibidik Manchester United
Hugo Ekitike (Twitter)

BolaSkor.com - Rival sekota Manchester United, Manchester City, curi start dan mengirim pesan kepada rival dengan merekrut Erling Haaland dari Borussia Dortmund. Red Devils pun diprediksi bakal belanja pemain pada musim panas 2022.

Menatap era baru bersama Eric ten Hag, Man United akan berbenah seiring kepergian pemain-pemain seperti Juan Mata, Edinson Cavani, Nemanja Matic, serta potensi diikuti pemain seperti Jesse Lingard dan Paul Pogba.

Beberapa area ingin dibenahi Ten Hag di Man United dan salah satunya adalah lini depan. Menurut kabar yang dimuat ESPN, Manchester United mengincar penyerang muda Prancis, Hugo Ekitike, yang saat ini membela Reims.

Banderolnya hanya sebesar 13 juta poundsterling tapi Ekitike diincar oleh sejumlah klub seperti Arsenal dan Newcastle United. Tak heran Ekitike diincar karena di musim perdana di Ligue 1 ia mencetak sembilan gol dari 21 penampilan.

Baca Juga:

Menilik Kehebohan Rumor Frenkie de Jong ke Manchester United

Kemiripan Cristiano Ronaldo dan Juventus, Sama-Sama Tanpa Gelar

Momen Ketika Erik ten Hag Putuskan Latih Manchester United

Dari sisi profil pemain, Ekitike sangat unik. Kendati punya tinggi enam kaki yang menjadikannya ancaman bola udara dan target man bagus, Ekitike punya kualitas teknik yang bagus kala mengontrol bola.

Dia juga pendribel bola yang rajin mundur ke belakang untuk menjemput bola dan kemudian melakukan penetrasi. Ekitike punya catatan lima dribel lebih per 90 menit musim ini dengan rata-rata kesuksesan melebihi 50 persen.

Lebih lanjut menurut Wyscout, Ekitike hanya punya catatan 27 tendangan tepat sasaran musim ini, artinya sembilan gol itu menunjukkan konversi golnya yang bagus.

Di antara lima liga top Eropa yang mencetak lima gol atau lebih non-penalti, konversi gol Ekitike sebesar 33,33 persen ada di urutan lima tertinggi mengalahkan penyerang-penyerang seperti Haaland dan Robert Lewandowski.

Reims besutan Oscar Garcia bukan tim yang bermain ofensif, tak ayal penyerang seperti Ekitike tak mendapatkan cukup banyak suplai bola. Dengan situasi itu torehan gol serta konversi golnya yang bagus tetap menjadi perhitungan.

Erik ten Hag Manchester United Isu Transfer Hugo Ekitike
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.024

Bagikan