Setelah Sepekan TC, Fakhri Husaini Akan Coret Tiga Pemain Timnas Indonesia U-19

Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Selasa, 01 Oktober 2019
Setelah Sepekan TC, Fakhri Husaini Akan Coret Tiga Pemain Timnas Indonesia U-19
Pelatih Timnas Indonesia U-19, Fakhri Husaini (BolaSkor.com/Hadi Febriansyah)

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Fakhri Husaini dipastikan akan mencoret tiga pemainnya setelah selama sepekan menjalani pemusatan latihan (TC) di Bogor.

Timnas Indonesia U-19 saat ini masih diperkuat sebanyak 30 pemain. Dari nama tersebut, ada tujuh pemain baru yang dipanggil oleh mantan pemain Timnas Indonesia era 1990an itu.

Fakhri Husaini memang harus mencoret beberapa pemainnya sebelum tanggal 15 Oktober 2019. Karena pada tanggal tersebut, ia sudah harus memiliki 23 pemain yang ingin dibawa ke babak kualifikasi Piala Asia U-19 2020.

Baca Juga:

Fakhri Husaini Bersikap Tegas agar Persebaya Lebih Bijak kepada Supriadi

Sebelum China, Timnas Indonesia U-19 Akan Lakukan Dua Uji Coba dengan Tim Lokal

Dengan melihat performa pemain sampai dengan saat ini, Fakhri Husaini sudah bisa menilai siapa saja yang akan ia pulangkan. Akan tetapi ia masih ingin berdiskusi dengan para jajaran pelatih lainnya.

“Hari ini kemungkinan saya akan umumkan, akan memulangkan, akan melakukan evaluasi ya. Karena sudah hampir seminggu kami di sini. Tentu sudah cukup buat saya untuk menilai penampilan mereka," kata Fakhri Husaini usai latihan di Stadion Pakansari, Selasa (1/10).

Namun, saat disinggung siapa saja yang akan dipulangkan, mantan pelatih PKT Bontang ini masih belum mau menyebutkan siapa saja nama pemain tersebut.

"Saya akan coba lakukan ini setelah makan pagi. Saya akan rapat dengan tim pelatih, kami akan putuskan siapa-siapa yang akan kami pulangkan. Nanti mungkin sekitar tiga pemain yang kami kembalikan ke daerah masing-masing," tutup pelatih asal Aceh itu.

Timnas Indonesia U-19 Piala Asia U-19 Kualifikasi piala asia u-19 Fakhri husaini
Posts

4.871

Bagikan