Tak Jadi ke SEA Games 2019, Beto Goncalves Beri Wejangan kepada Striker Timnas Indonesia U-23

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Selasa, 19 November 2019
Tak Jadi ke SEA Games 2019, Beto Goncalves Beri Wejangan kepada Striker Timnas Indonesia U-23
Beto Goncalves saat dikawal Rachmat Irianto dalam latihan Timnas U-23. (BolaSkor.com/Putra Wijaya)

BolaSkor.com - Beto Goncalves gagal memperkuat Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2019, Manila, Filipina, 28 November mendatang. Pasalnya, Beto menderita cedera hamstring, dan butuh dua sampai tiga minggu untuk masa penyembuhan.

Beto dicoret oleh pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri beserta tiga pemain lainnya. Tiga pemain lain yang dimaksud adalah Hanif Sjahbandi (Arema FC), Muhammad Hambali Tolib (Persela Lamongan), dan Muhammad Rifad Marasabessy (PS TIRA-Persikabo).

Meski begitu, pemain kelahiran Brasil ini tetap men-support Timnas Indonesia U-23. Salah satunya dengan memberikan wejangan pengalamannya kepada striker Timnas Indonesia U-23

Striker Timnas Indonesia U-23 saat ini tidak ada yang murni. Striker Skuat Garuda Muda hanya Muhammad Rafli, yang sebenarnya berposisi sebagai gelandang serang. Serta Osvaldo Haay yang sebenarnya berposisi sebagai sayap.

Baca Juga:

Nostalgia - Kombinasi Perserikatan dan Galatama Hadirkan Emas Sepak Bola hingga Sempurnakan SEA Games 1987

Timnas Indonesia U-23 Non - Unggulan di SEA Games 2019, Witan Sulaeman Merespons

“Ya, saya juga dapat arahan dari coach (Indra Sjafri) untuk memberi masukan kepada anak-anak. Terutama striker, bagaimana posisi jemput bola, bagaimana posisi yang bagus," tutur Beto.

"Kemarin saya sempat bicara sama Osvaldo, saya kasih tahu dia dengan pengalaman saya. Jadi saya percaya Timnas ini jauh lebih baik,” tambahnya.

Timnas Indonesia U-23 kini sudah melakukan persiapan yang sangat matang. Indra Sjafri tinggal mencoret 4 pemain untuk menentukan 20 nama penggawa Timnas Indonesia U-23. Termasuk menentukan dua pemain senior yang boleh dimainkan sesuai regulasi, atau tidak menggunakannya.

Di SEA Games 2019, Timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup B bersama Vietnam, Thailand, Singapura, Brunei Darussalam, dan Laos. Timnas Indonesia U-23 menghadapi Thailand di laga perdana, 28 November 2019.

Beto goncalves Timnas indonesia u-23 SEA GAMES SEA Games 2019 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.010

Bagikan