Terdepak, Jerman Tidak Kebal Kutukan Juara Bertahan di Piala Dunia

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Rabu, 27 Juni 2018
Terdepak, Jerman Tidak Kebal Kutukan Juara Bertahan di Piala Dunia
Mesut Ozil (fifa.com)

BolaSkor.com - Jerman terdepak dari Piala Dunia 2018. Sang juara bertahan gagal lolos ke 16 besar dan hanya mampu menjadi juru kunci Grup F usai takluk 0-2 di tangan Korea Selatan di macthday terakhir grup.

Kegagalan Jerman ini berarti kutukan juara bertahan belum terpatahkan pada Piala Dunia 2018. Tersingkirnya Jerman di fase grup Piala Dunia 2018 ini adalah kejutan terbesar sejauh ini.

Kutukan juara bertahan ini dimulai oleh Prancis yang menjadi juara pada Piala Dunia 1998, empat tahun kemudian Les Bleus gagal lolos dari fase grup.

Pada 2006 Brasil berhasil mematahkan kutukan itu dengan lolos dari fase grup meski pada akhirnya mereka tersingkir di babak perempat final.

Kutukan kembali muncul pada gelaran 2010. Ketika Italia sebagai juara bertahan terdepak di penyisihan grup. Di tahun ini, Spanyol keluar sebagai kampiun.

Empat tahun kemudian, pada Piala Dunia 2014, Spanyol melanjutkan tren buruk juara bertahan dengan terdepak di fase grup. Dan, kini Jerman kembali terkena kutukan tersebut setelah tersingkir di fase grup Piala Dunia 2018.

Dengan gagalnya Jerman lolos ke fase gugur Piala Dunia 2018, sudah empat juara bertahan yang gagal lolos dalam lima edisi Piala Dunia terakhir.

Buat Jerman sendiri hasil ini mengulang tragedi yang pernah mereka alami pada 80 tahun lalu, tepatnya di Piala Dunia 1938. Ketika itu mereka juga tak mampu lolos dari babak fase grup.

Serba-Serbi Piala Dunia 2018 Piala Dunia 2018 Jerman
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

5.969

Bagikan