Termasuk Dewa United FC, Ini Tuan Rumah Putaran Pertama Liga 2 2021

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Kamis, 16 September 2021
Termasuk Dewa United FC, Ini Tuan Rumah Putaran Pertama Liga 2 2021
Dewa United FC menggunakan Stadion Madya, Senayan, Jakarta. (GBK.Id)

BolaSkor.com - PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah menggelar managers meeting klub Liga 2 2021. 24 klub peserta hadir dalam acara tersebut secara virtual, Kamis (16/9).

Hasilnya, Liga 2 2021 akan dimulai pada 26 September sampai 19 Desember 2021. Kasta kedua kompetisi sepak bola Indonesia itu akan digelar dua putaran.

"Liga 2 digelar dengan pembagian empat grup di babak penyisihan. Masing-masing grup ada enam tim. Sistemnya double round robin dengan main 10 kali. Empat klub ranking terakhir masing-masing grup akan degradasi ke Liga 3," kata Direktur Operasional (Dirop), Sudjarno, dalam konferensi pers virtual, Kamis (16/9).

"Dua tim terbaik masuk ke babak 8 besar. Nantinya empat tim terbaik ke semifinal. Lalu dua tim terbaik ke final. Lokasi venue semifinal dan final nanti akan dibicarakan lagi oleh Pemerintah (Republik Indonesia), dan ditentukan PT LIB."

Baca Juga:

Yustinus Pae Siap Kerja Keras Bawa Dewa United FC ke Liga 1

Pengalaman Yustinus Pae Dibutuhkan Dewa United FC

PT LIB pun sudah menentukan tuan rumah Liga 2 2021 untuk putaran pertama. Grup A ada Sriwijaya FC (Stadion Jakabaring), Grup B Dewa United FC (Stadion Madya), Grup C Persis Solo (Stadion Manahan), dan Grup D Kalteng Putra (Stadion Tuah Pahoe).

"Tuan rumah ditentukan dari letak geografis, pendekatan, dan efesiensi. Tentu tak lupa dengan komunikasi bersama Pemerintah (Republik Indonesia) terkait PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat)," ujar Sudjarno.

"Kalau nanti untuk putaran kedua, kita akan tentukan lagi (tuan rumah). Tentu saja dengan pertimbangan Pemerintah (Republik Indonesia)," tambahnya.

PT LIB PT Liga Indonesia Baru Pssi Liga 2 Sudjarno Dewa United FC Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.859

Bagikan