Timnas Belanda Minta Antonio Conte Turun Gunung

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 21 Juli 2021
Timnas Belanda Minta Antonio Conte Turun Gunung
Antonio Conte (Twitter)

BolaSkor.com - Federasi sepak bola Belanda (KNVB) terus mencari pelatih baru untuk Memphis Depay dan kawan-kawan. Kini, menurut laporan jurnalis asal Italia, Maurizio Pistocchi, KNVB melayangkan tawaran kepada Antonio Conte yang sedang menganggur.

Sebelumnya, posisi pelatih tim nasional Belanda dihuni Frank de Boer. Pelatih 51 tahun itu ditunjuk untuk menggantikan Ronald Koeman yang menuju Barcelona.

Namun, kisah De Boer dengan Belanda hanya seumur jagung. Setelah ditunjuk pada Semptember 2020, De Boer didepak usai Piala Eropa 2020.

Baca Juga:

Payahnya Belanda di Depan Ceko, Ciptakan Rekor Buruk Sejak 1980

Sederet Fakta Menarik Kehancuran Belanda di Tangan Ceko

8 Tim yang Lolos Perempat Final Piala Eropa 2020

Antonio Conte

Alasannya tidak lain adalah kegagalan Belanda di Piala Eropa. Belanda ditekuk Republik Ceko pada babak 16 besar. Padahal, Belanda tampil cukup meyakinkan di babak grup.

Kini, posisi pelatih Belanda pun tak berpenghuni. Oleh karena itu, KNVB mencari juru takti baru. KNVB ingin pelatih berikutnya punya rekam jejak gemilang.

Berdasarkan laporan Maurizio Pistocchi, nama yang didekati KNVB adalah Antonio Conte. KNVB meminta Conte turun gunung dari masa liburannya usai meninggalkan Inter Milan.

Pelatih yang membawa Inter juara Serie A itu memang sempat dikaitkan dengan sejumlah klub seperti Real Madrid dan Tottenham Hotspur. Namun, pada kenyataannya, Conte tidak satu pun mencapai kesepakatan.

Sementara itu, terkait tawaran menukangi timnas Belanda, Conte belum mengambil sikap. Kabarnya, Conte lebih memprioritaskan kembali memegang klub daripada tim nasional. Namun, tak menutup pintu Conte berubah pikiran.

Apalagi, Conte juga punya pengalaman menangani tim nasional. Conte merupakan pelatih timnas Italia pada 2014 hingga 2016.

Ketika itu, Conte banyak mendapatkan acungan jempol. Meskipun skuad Gli Azzurri dianggap tanpa bintang, tetapi Conte membawanya hingga menembus perempat final Piala Eropa 2016.

Antonio Conte Breaking News Timnas Belanda
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.515

Bagikan