Tinggalkan Manchester City demi Chelsea, Sterling Ingin Gelar Liga Champions

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Jumat, 22 Juli 2022
Tinggalkan Manchester City demi Chelsea, Sterling Ingin Gelar Liga Champions
Raheem Sterling (Twitter)

BolaSkor.com - Penyerang baru Chelsea, Raheem Sterling, mengungkapkan alasannya meninggalkan Manchester City untuk bergabung dengan The Blues. Titel Liga Champions menjadi indikasi kuat jika Chelsea merupakan tim hebat.

Berada di bawah asuhan Pep Guardiola dengan segudang prestasi dalam beberapa tahun terakhir adalah zona nyaman yang sulit ditinggalkan. Apalagi, Manchester City didukung dengan kekuatan finansial di atas rata-rata.

Namun, Raheem Sterling mengambil pilihan hengkang ke Chelsea. Lantas, apa yang menjadi latar belakang pilihan striker tim nasional Inggris itu?

Baca Juga:

Sentuhan Pemilik Baru Chelsea: Daratkan Raheem Sterling dan Kalidou Koulibaly

5 Pemain Bintang yang Mewujudkan Mimpi Angkat Kaki, Cristiano Ronaldo Dilarang Iri

Raheem Sterling dan Deretan Pemain Manchester City yang Berlabuh di Chelsea

"Menilik dalam dua tahun terakhir, menurut saya ini adalah empat atau lima final yang telah Chelsea gapai. Ada kemajuan yang dibuat dan telah meraih titel Liga Champions," ungkap Sterling ketika berkisah pada laman resmi Chelsea.

Jika Liga Champions menjadi tolok ukurnya, Chelsea memang masih lebih superior daripada The Citizens. Jika titel Liga Champions Man City masih kosong, The Blues dua kali meraihnya.

Selain itu, Sterling juga siap membantu Chelsea meraih gelar Premier League. Eks Liverpool itu melihat Chelsea punya ambisi besar meraih gelar.

Caption

"Kemudian, sekarang mencari tantangan untuk Premier League. Itu adalah sesuatu yang membuat saya tertarik ketika melakukan percakapan dengan klub baru. Anda tahu melihat arah yang dituju."

"Ini adalah sesuatu yang benar-benar bisa membawa saya ke dalam pertunjukkan di mana bisa menjadi diri sendiri. Saya pikir klub ini sempurna untuk saya," jelasnya.

Sejatinya, kepergian Raheem Sterling dari Manchester City juga tidak terlepas dari kedatangan Erling Haaland dan Julian Alvarez. Kedua pemain tersebut diyakini akan membuat menit bermain Sterling berkurang.

Raheem Sterling Chelsea Manchester City Breaking News Premier League
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.359

Bagikan