Tips Lari di Masa Pandemi dari Peraih Medali Emas SEA Games

Andhika PutraAndhika Putra - Kamis, 16 Juli 2020
Tips Lari di Masa Pandemi dari Peraih Medali Emas SEA Games
Agus Prayogo (Zimbio)

BolaSkor.com - Di masa pandemi virus corona, menjaga imunitas tubuh menjadi prioritas. Satu dari banyak cara agar kondisi tubuh tidak menurun adalah dengan melakukan olahraga.

Berlari biasanya menjadi pilihan olahraga, khususnya masyarakat urban. Namun, lari di masa pandemi tentunya harus dijalani dengan kewaspadaan.

Para pakar kesehatan tidak merekomendasikan berlari dengan menggunakan masker. Situasi itu tentu membuat para pelari harus waspada dan menjaga jarak agar terhindar dari droplet.

Bagi peraih medali emas SEA Games, Agus Prayogo, berlari boleh tetap dilakukan di masa pandemi. Namun, Agus menyarankan agar menjauhi keramaian.

Baca Juga:

Meski Ditolak Mayoritas Warganya, Tokyo Ngotot Gelar Olimpiade 2020

Pakar Kesehatan Jepang Nilai Olimpiade 2020 Bisa Jadi Penyebaran Virus Corona

“Saran saya kalau mau lari outdoor, lebih baik solo run,” ujar Agus.

Mengenai masker, Agus juga menyarakan agar tidak dipakai saat berlari. Namun, masker tetap wajib dibawa sebagai pengaman.

“Pengalaman saya dan dari federasi juga tidak disarankan lari pakai masker. Namun, harus tetap membawa karena siapa tahu bertemu dengan kerumunan, di sana baru dipakai maskernya,” ujar Agus.

Juli MP X Breaking News Agus Prayogo Lari Atletik
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.245

Bagikan