Usai Debut bersama Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri akan Tinggalkan Polandia

Frengky AruanFrengky Aruan - Minggu, 23 Desember 2018
Usai Debut bersama Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri akan Tinggalkan Polandia
Egy Maulana Vikri masuk menggantikan Lukas Haraslin. (Dziennik Baltycki/Piotr Huka?o)

BolaSkor.com - Pemain muda Indonesia, Egy Maulana Vikri, akan cabut dari Polandia. Mengingat timnya Lechia Gdansk akan diliburkan menyambut Hari Raya Natal dan Tahun Baru.

Lechia Gdansk dijadwalkan berlaga lagi di kompetisi kasta tertinggi Ekstraklasa pada pertengahan Februari 2019, dengan menjamu Pogon Szczecin. Skuat Lechia Gdansk bisa libur dengan nyaman mengingat masih berada di puncak klasemen.

"Sekarang saya akan pulang ke rumah dan saya akan kembali di awal untuk persiapan Lechia Gdansk," kata Egy Maulana Vikri dikutip dari Dziennik Baltycki.

Baca Juga:

Jalani Debut bersama Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri Bersyukur kepada Allah SWT

Egy Maulana Vikri Sudah Punya Firasat Catatkan Penampilan Pertama untuk Lechia Gdansk

Egy Maulana Vikri akan pulang dengan rasa senang. Hal ini lantaran diberikan kesempatan debut di kompetisi tertinggi oleh pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec.

Penggawa Timnas Indonesia U-19 itu dimainkan sejak menit ke-82. Ia menggantikan Lukas Haraslin.

Egy Maulana Vikri masuk ke lapangan ketika Lechia Gdansk sudah unggul empat gol atas Gornik Zabrze di laga ke-20 di Stadion Energa, Gdansk, Minggu (23/12) dini hari WIB. Keempat gol Lechia Gdansk dibuat oleh Artur Sobiech (14'), Rafal Wolski (51'), Filip Mladenovic (55'), dan Flavio Paixa (73').

Ia percaya debut yang dirasakan akan membuatnya makin termotivasi. "Saya sangat senang dan berterima kasih kepada semua teman yang telah percaya. Hal ini akan membuat menjadi lebih baik," jelas Egy Maulana Vikri.

Breaking News Egy Maulana Vikri Lechia Gdansk
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan