Usain Bolt Nyatakan Serius Geluti Sepak Bola

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Selasa, 24 Oktober 2017
Usain Bolt Nyatakan Serius Geluti Sepak Bola

BolaSkor.com - Manusia tercepat dunia Usain Bolt menegaskan tidak pernah main-main dengan rencananya membangun karier di dunia sepak bola. Sprinter peraih delapan medali emas Olimpiade itu bahkan sangat yakin bahwa tidak akan terlalu sulit baginya untuk masuk ke timnas Jamaika saat ini.

"Bagi saya, ini adalah target pribadi. Saya tidak perduli dengan apa yang dikatakan orang. Saya tidak bisa membohongi diri saya sendiri," kata Bolt dilansir Marca.

Pelari jarak pendek yang memutuskan pensiun Agustus lalu tersebut baru saja pulih dari cedera hamstring. Karena itu banyak pihak meragukan kondisi fisiknya bisa 100 persen.

Bolt sudah disponsori Puma sejak usianya masih 15 tahun. Merek alat olahraga asal Jerman itu punya saham di Borussia Dortmund. Bolt sendiri sudah diundang untuk melakukan uji coba dan latihan selama seminggu di klub Bundesliga tersebut.

"Hanya pemulihan hamstring saya yang menunda itu semua," tambahnya. Dia memastikan dua pekan lagi sudah bisa berlatih lagi dan kembali fit.

Bolt yang juga penggemar berat Manchester United itu mengaku sudah berbicara dengan mantan manajer klub Sir Alex Ferguson membicarakan tentang mimpinya. "Dia bilang 'Baiklah kembalilah fit dulu nanti kita lihat nanti yang bisa kamu lakukan," sambungnya.

Jamaika yang gagal menembus Piala Dunia 2018 saat ini berada di peringkat 59 dunia. Dia yakin bisa membantu timnas negaranya itu menjadi lebih baik. "Saya rasa bisa lolos ke timnas dengan mudah. Saya pikir waktunya juga tepat saat ini," yakinnya. (k-1/ysf)

Usain bolt
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

6.035

Bagikan