Valentino Rossi Masih Bisa Membalap hingga 10 Tahun Lagi

Andhika PutraAndhika Putra - Minggu, 29 April 2018
Valentino Rossi Masih Bisa Membalap hingga 10 Tahun Lagi
Valentino Rossi. (Zimbio)

BolaSkor.com- Mantan pembalap MotoGP, Colin Edwards, menyebut Valentino Rossi masih bisa membalap hingga sepuluh tahun ke depan. Colin menilai meski sudah berusia lanjut, The Doctor tetap memiliki kemampuan untuk berada di garis depan.

Rossi masih bertahan di ajang MotoGP meski saat ini usianya menginjak 39 tahun. Bahkan, pebalap asal Italia itu memperpanjang kontraknya bersama Yamaha hingga 2020.

Itu artinya Rossi kemungkinan besar akan terus membalap hingga usia 41 tahun. The Doctor mengatakan faktor motivasi yang membuatnya tetap bertahan.

"Rossi bakal selalu berada di garis depan berapapun usianya nanti. Dia bisa terus membalap hingga sepuluh tahun ke depan jika mau," ujar Colin dikutip dari Bikesportsnews, Minggu (29/4/2018).

"Rossi merupakan pebalap akhir pekan sejati. Di setiap balapan di akan selalu menjadi pemenang," sambungnya.

Motivasi Rossi jelas ingin menjadi juara dunia. Sudah bukan rahasia lagi jika mantan pebalap Honda dan Ducati itu masih mengejar gelar juara dunia ke-10.

Breaking News Motogp MotoGP 2018 Valentino Rossi
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.245

Bagikan