Virus Corona Buat Tim F1 Kerepotan

Andhika PutraAndhika Putra - Senin, 02 Maret 2020
Virus Corona Buat Tim F1 Kerepotan
Formula 1

BolaSkor.com - Virus corona yang mewabah di belahan dunia membuat tim Formula 1 (F1), AlphaTauri, kerepotan. Banyaknya travel warning dari beberapa negara membuat mereka kesulitan mengatur jadwal penerbangan.

Tim AlpaTauri harus berangkat ke Australia untuk menjalani seri pembuka F1 2020 yang berlangsung 15 Maret. Namun, markas tim yang berada di Italia membuat AlphaTauri harus mengeluarkan tenaga ekstra untuk sampai ke Negeri Kangguru.

Baca Juga:

Ferrari Ikuti Langkah McLaren Antisipasi Virus Corona

Ferrari Akui Pesaing di F1 Lebih Cepat

“Sangat berdampak kepada suplai logistik kami,” ujar Direktur AlphaTauri, Franz Tost, dikutip dari Planet F1.

“Kami harus mengubah jadwal penerbangan. Kami tak bisa transit di Singapura dan Hong Kong karena adanya travel warning,” sambungnya.

F1 tak tetap melanjutkan seri perdana di Australia. Pihak penyelenggara hanya membatalkan balapn di China karena merupakan negara pusat virus corona.

Breaking News F1 F1 2020 Virus Corona AlphaTauri
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.245

Bagikan