Waktu yang Pas bagi Dias Angga Putra Ambil Lisensi Pelatih

Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 25 November 2020
Waktu yang Pas bagi Dias Angga Putra Ambil Lisensi Pelatih
Dias Angga Putra. (Twitter Bali United)

BolaSkor.com - Bek Bali United, Dias Angga Putra bersemangat ikut lisensi kepelatihan C AFC. Bersama sederet eks pelatih Persib Bandung, Dias Angga mengikuti kursus di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, sejak Minggu (15/11) lalu.

Dias Angga menjadi salah satu peserta lisensi pelatih C AFC wilayah Jawa Barat. Dias Angga mengikuti kursus bersama eks Persib, seperti Wildansyah, Toni Sucipto hingga Saepulloh Maulana. Ada juga gelandang Persib, Dedi Kusnandar.

Para pemain ini bisa mengikuti kursus karena Liga 1 2020 belum dimulai. Dias Angga sendiri baru kembali ke Pulau Dewata pada Januari mendatang. Bali United akan bersiap untuk ikut Piala AFC 2021.

Baca Juga:

PT LIB Mulai Lobi Pihak Kepolisian untuk Izin Kompetisi

Liga 1 Dimulai 1 Februari 2021, PSSI Jelaskan soal Bursa Transfer

Bagi Dias Angga, ikut kursus lisensi kepelatihan ini merupakan sebuah penantian. Dias Angga sudah lama memiliki keinginan belajar menjadi seorang pelatih.

"Keinginan untuk ambil kursus pelatih sudah ada dalam dua tahun belakangan. Cuma mungkin waktunya baru sekarang. Kebetulan situasinya lagi tidak ada kompetisi," terang Dias Angga, Rabu (25/11).

Dias Angga ikut pelatih untuk menambah ilmu baru. Dia belum punya rencana untuk pensiun sebagai pemain dalam waktu dekat. Apalagi usia Dias Angga baru 31 tahun.

"Saya senang belajar. Semoga saja ilmunya bisa bermanfaat," tutur Dias Angga.

Dias Angga menikmati setiap materi yang diberikan instruktur Deny Syamsudin dan Kartono. Dias Angga pun mengakui bahwa teori lebih susah ketimbang praktek lapangan. (Laporan Kontributor Putra Wijaya/Bali)

Dias angga putra Bali United Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan