Zinedine Zidane Salut dengan Sikap Tidak Egois Cristiano Ronaldo kepada Karim Benzema

Arief HadiArief Hadi - Minggu, 25 Februari 2018
Zinedine Zidane Salut dengan Sikap Tidak Egois Cristiano Ronaldo kepada Karim Benzema
Cristiano Ronaldo memberikan kesempatan bagi Karim Benzema mencetak gol (Denis Doyle - Getty Images)

BolaSkor.com - Lima kemenangan beruntun diraih Real Madrid di seluruh kompetisi. Teranyar, Los Blancos menang telak 4-0 atas Deportivo Alaves di Santiago Bernabeu pada pekan 25 La Liga. Empat gol Madrid dicetak oleh dua gol Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, dan penalti Karim Benzema.

Setelah hampir dua tahun, trisula BBC kembali mencetak gol di satu laga yang sama. Kemenangan pun seakan menjadi sempurna ketika melihat sikap tidak egois Ronaldo, yang bisa mencatatkan hattrick dari titik putih. Alih-alih melakukannya, pemain berusia 33 tahun itu justru memberikan kesempatan untuk Benzema mengeksekusi penalti.

Sikap yang diperlihatkan Ronaldo itu memperlihatkan, bahwa dia tidak sepenuhnya pemain yang arogan atau egois, seperti yang telah banyak diberitakan media. Barangkali, sifat rendah hati Ronaldo itu juga menjadi tamparan bagi Neymar yang sempat berebut bola untuk menendang penalti dengan Edinson Cavani di Paris Saint-Germain (PSG).

Pelatih Madrid, Zinedine Zidane, salut dengan sikap yang diperlihatkan Ronaldo tersebut. Apa yang telah dilakukan Ronaldo juga membuktikan, bahwa semua pemain Madrid bersatu dan memiliki suasana ruang ganti yang solid - saling mendukung satu sama lain.

"Inilah timnya dan gestur Ronaldo kepada Karim merupakan detail yang baik. Saya bahagia. Kami telah mencetak empat gol dan menjaga clean sheet. Atmosfer ruang ganti penting bagi saya. Kami menjalani momen sulit bersa,a, tapi suasana ruang ganti saat ini yang terbaik," ucap Zidane, seperti dilansir Sport-English, Minggu (25/2).

"Gestur Ronaldo luar biasa hebat. Karim bermain hebat hari ini dan pantas mendapatkan sebuah gol. Momen itu juga memperlihatkan ikatan yang kuat di antara pemain tim," sambung legenda hidup Santiago Bernabeu itu.

BBC kembali mencetak gol dan saling bekerja sama untuk menciptakan momen berbahaya di pertahanan Alaves. Zidane pun senang dengan performa mereka, seraya berharap pemain Madrid lainnya dalam kondisi 100 persen ketika bertanding.

"BBC selalu ada di sana. Kami ingin seluruh pemain kami berada dalam kondisi 100 persen. Mereka bertiga dan juga Lucas Vazquez juga bermain sangat bagus hari ini," tambah Zidane.

Momentum yang dimiliki Madrid ini bisa menjadi bekal positif mereka untuk melawan Espanyol dan Getafe, sebelum memainkan leg kedua 16 besar Liga Champions melawan PSG pada Rabu, 7 Maret 2018 pukul 02.45 WIB.

Real Madrid Zinedine Zidane Cristiano Ronaldo Karim Benzema Deportivo Alaves La Liga Spanyol
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.024

Bagikan