Alasan di Balik Ritual Unik Fabio Quartararo Jelang Balapan

Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Minggu, 31 Januari 2021
Alasan di Balik Ritual Unik Fabio Quartararo Jelang Balapan
Fabio Quartararo. (Twitter)

BolaSkor.com - Pembalap Yamaha, Fabio Quartararo, mengungkapkan alasan di balik ritual menyalakan mesin motornya sendiri sebelum balapan. Quartararo mengaku hal itu karena dirinya ingin membantu tim.

Quartararo memiliki ritual menarik sebelum balapan berlangsung. Pembalap asal Prancis itu menyalakan sendiri mesin motornya alih-alih mengandalkan mekanik.

Maklum, hal tersebut tidak lazim pada kancah MotoGP. Biasanya, pembalap seperti Quartararo hanya tinggal menunggangi motornya setelah mesin dinyalakan oleh mekanik.

Baca Juga:

Suzuki Ditinggal Brivio, Legenda Siap Turun Gunung

VR46 Team 99 Persen Gantikan Avintia Mulai 2022

Menurut Quartararo, dirinya sempat dijadikan bahan lelucon di paddock saat kali pertama melakukannya. Namun, dirinya memiliki alasan ingin menyalakan mesin sendiri.

"Saat pertama kali bertanya ke tim apakah saya bisa menyalakan mesin, mereka tertawa. Mereka bingung kenapa pembalap ingin melakukannya karen itu tugas mekanik," tutur Quartararo.

"Akan tetapi, saya memang selalu membantu mekanik menyiapkan motor Yamaha. Saya bukan sekadar pembalap, tetapi bagian dari tim. Tanpa mekanik dan teknisi, motor saya tidak akan bekerja."

"Saya ingin menjadi bagian dari tim, bukan hanya pembalap yang beraksi di atas motor. Pembalap hanya manusia, seperti anggota tim lain. Apabila menang, itu bukan kemenangan saya seorang," imbuhnya.

Patut dinanti, apakah ritual Quartararo tersebut akan berlanjut di tim pabrikan Yamaha? Jawabannya akan diketahui pada tes pramusim di Qatar pada 6 Maret.

Breaking News Fabio Quartararo Yamaha Motogp
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Bagikan