Arema FC Cukup Beruntung Terima Kekalahan pada Penutup Pra Musim Kompetisi

Frengky AruanFrengky Aruan - Senin, 13 Mei 2019
Arema FC Cukup Beruntung Terima Kekalahan pada Penutup Pra Musim Kompetisi
Pelatih Arema FC, Milomir Seslija saat memberi instruksi kepada Pavel Smolyachenko. (BolaSkor.com/Kristian Joan)

BolaSkor.com - Arema FC tidak menampakkan raut kecewanya meski menutup pra musim kompetisi dengan kekalahan. Menantang PSIS Semarang, Arema takluk dengan skor 0-2 di Stadion Mochamad Soebroto Magelang, Sabtu (11/5).

Dua gol kemenangan PSIS diciptakan oleh Bayu Nugroho saat pertandingan baru berjalan tujuh menit, dilengkapi dengan sundulan akurat Arthur Bonai di menit ke-80. Pada uji coba pertama di Malang (4 Mei) lalu, Arema FC memenanginya dengan skor tipis 1-0.

Meski begitu, tim Singo Edan merasa cukup beruntung, karena kekalahan yang dialami masih berada di masa pra musim kompetisi. Sebelumnya, Arema juga sempat kalah 0-1 saat menjamu Persela Lamongan pada pertandingan kedua Grup E Piala Presiden lalu.

Baca Juga:

Pelatih PSS Sleman Punya Kekhawatiran saat Jamu Arema FC

Pavel Smolyachenko Tak Masalah Jalani Ramadan Pertama di Indonesia

"Sungguh pertandingan yang berat bagi kami. Tapi ini hanya pertandingan uji coba di masa pra musim kompetisi," kata Milomir Seslija.

"Oleh karena itu, saya menurunkan semua (22) pemain dengan masing-masing 45 menit," imbuh pelatih Arema FC itu.

Tim peraih trofi juara di turnamen Piala Presiden itu pun membawa dua poin penting sebelum turun di ajang sesungguhnya. Yaitu saat menantang PSS Sleman dalam pekan pertama Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Rabu 15 Mei nanti.

"Dua gol kemenangan PSIS tercipta dengan proses yang tidak lepas dari kesalahan kami sendiri. Gol pertama, kami terlalu banyak memberi ruang, sedangkan yang kedua adalah soal antisipasi crossing," ulasnya.

"Hal ini akan menjadi evaluasi bagus sebelum menuju PSS Sleman. Kelemahan tim ini masih terlihat, terutama dari segi fisik," tutup pelatih berpaspor Bosnia tersebut. (Laporan Kontributor Kristian Joan/Malang)

Arema FC Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan