Kibarkan Bendera Meksiko di Podium Teratas, Sergio Perez Seperti Bermimpi

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Senin, 07 Desember 2020
Kibarkan Bendera Meksiko di Podium Teratas, Sergio Perez Seperti Bermimpi
Sergio Perez (twitter)

BolaSkor.com - Pembalap Tim Racing Point, Sergio Perez mengaku dirinya masih tidak percaya dapat memenangi balapan Formula 1 di Sirkuit Sakhir 2020, Minggu (6/12) waktu setempat. Kemenangan tersebut merupakan kemenangan pertamanya sejak memulai karier pada 2011.

Hal ini membuat dirinya berada di peringkat keempat dalam klasemen sementara. Perez merupakan pembalap asal Meksiko pertama yang memenangkan perlombaan sejak Pedro Rodriguez berhasil meraih kemenangan di Grand Prix Belgia 1970.

Baca Juga:

Pengganti Lewis Hamilton Juga Pembalap F1 Asal Inggris Raya

Positif COVID-19, Lewis Hamilton Absen di Sakhir

"Saya tidak bisa berkata-kata. Saya tidak ingin terlalu senang karena saya terlalu sering memimpikan ini dan ketika saya bangun, maka itu akan menyakitkan," ungkap Perez dikutip dari ESPN.

Di Sakhir, Perez sempat merosot ke posisi paling belakang saat di lap pembuka, menyusul senggolan dengan Charles Leclerc, yang kemudian mengakhiri lomba bagi sang pembalap Ferrari dan pembalap Red Bull Max Verstappen juga turut menjadi korban.

"Setelah lap pertama, balapan seakan berakhir. Tapi ini semua soal tidak menyerang, memulihkan diri, menghadapinya, dan melakukan yang terbaik," ungkap Perez.

"Keberuntungan tidak bersama kami tahun ini, tapi pada akhirnya kami mendapatkannya dan saya kira kami menang hari ini karena prestasi."

"Ini adalah momen dalam hidup saya, bagi keluarga saya, dan bagi saya sendiri. Berada di podium teratas, mendengarkan lagu kebangsaan Meksiko dan melihat bendera di atas," pungkasnya.

Penulis: Alexander Matthew

F1 Sergio Perez Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

6.117

Bagikan