Kisah Kolektor Kartu Basket Bisa Bertemu Karl 'The Mailman' Malone

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 23 Juli 2020
Kisah Kolektor Kartu Basket Bisa Bertemu Karl 'The Mailman' Malone
Karl Malone (zimbio)

BolaSkor.com - Kolektor kartu basket Budhi Purnama Utomo sangat mengagumi sosok Karl Malone, pebasket legendaris Utah Jazz. Seperti mimpi jadi kenyataan, Budhi akhirnya bisa bertemu dengan idolanya.

Budhi termasuk kolektor kartu basket fanatik, khususnya Karl Malone yang memiliki julukan The Mailman. Dia mengumpulkan ribuan kartu basket bergambar Karl Malone.

"Saya punya lebih dari 4.000 kartu Malone unik (berbeda semua) berlisensi. Kalau pemain lain ada, namun tidak sebanyak kartu Malone," ujarnya dikutip dari merahputih.com.

Baca Juga:

Kisah Kolektor Jersey, Timnas Jadul Tak Bisa Diukur Uang

Mengenal INAF, Wadah bagi Penyandang Disabilitas untuk Bisa Bermain Sepak Bola

(Dok. pribadi Budhi Purnama Utomo)

Hobi mengumpulkan kartu basket Karl Malone ternyata berbuah manis. Gara-gara koleksinya itu Budhi bisa bertemu dengan sang idola. Tidak tanggung-tanggung, Budhi diundang langsung oleh Malone ke rumahnya di Louisiana, Amerika Serikat.

Semua berawal dari panggilan telepon Malone pada 2013 silam. "Waktu itu saya ingat setelah acara makan malam ulang tahun anak saya, Malone menelepon saya," kenang Budhi.

Budhi tidak menyangka Malone menelepon langsung ke ponselnya. Budhi sebelumnya memang mencantumkan nomor teleponnya di Instagram. Malone menghubunginya untuk meminta alamat lantaran Malone mau mengirimkan sesuatu kepadanya.

Malone tertarik dengan Instagram Budhi karena feed-nya penuh dengan koleksi kartu basket Malone. Tanpa pikir panjang, Budhi pun langsung mengiyakan undangan itu.

Memenuhi undangan Malone tidaklah mudah. Budhi gagal terus bertemu Malone walau sudah dua kali menginjakkan kaki di negeri Paman Sam.

Pada 2017, Budhi dan keluarga besarnya melakukan road trip di West Coast, AS. Saat itu Malone juga ingin menuju Los Angeles dari rumahnya di Louisiana untuk mengantar anak bungsunya.

Meski sudah sama-sama berada di Los Angeles, Malone dan Budhi tidak dapat bertemu. Budhi sudah terlanjur bertolak ke San Francisco untuk melanjutkan liburan bersama keluarga.

"Saya sempat gundah waktu itu. Ingin kembali ke Los Angeles. Tapi ini liburan keluarga," ujarnya.

Karl Malone dan Budhi bertemu di Louisiana (Dok. pribadi Budhi Purnama Utomo)

Beberapa hari kemudian, Budhi dihubungi kembali oleh istri Malone. Kali ini Budhi sedang menuju ke negara bagian Alaska. "Istri Malone DM ke saya, dia dan Malone akan berada di Alaska juga untuk fishing," tuturnya. Lagi-lagi mereka batal bertemu. Malone sudah tiba lebih dulu di Alaska sehari sebelum Budhi.

Setelah dua kali gagal bertemu Malone, akhirnya mimpi tersebut terwujud pada pertengahan 2019. Budhi kembali melakukan perjalanan, kali ini ke East Coast, AS, tepatnya ke Orlando. Budhi akhirnya berhasil membuat janji dengan Malone untuk melakukan pertemuan.

Pertemuan kali ini benar-benar terjadi dan langsung di kediaman Malone di Louisiana. Budhi sangat tidak percaya kesempatan yang paling ia tunggu ini akhirnya terjadi. "Mereka baik sekali. Istrinya menyampaikan bahwa Karl sendiri yang akan menjemput kami di airport, namun kami sungkan dan menolaknya dengan hormat," beber Budhi.

Karena tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan tersebut, ia bersama istrinya berbincang dengan Malone yang juga didampingi sang istri hingga tengah malam.

Uniknya, mereka tidak berbincang seputar basket. Justru sosok Malone kata Budhi ialah pria yang cinta keluarga. Mantan atlet berusia 56 tahun itu sukses memberikan pendidikan terbaik untuk anak-anaknya.

Budhi tentu tidak pulang dari rumah Malone dengan tangan kosong. Malone menandatangani beberapa foto dan koleksi kartu basket. (merahputih.com)

Juli MP X NBA
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

6.117

Bagikan