Passing dan Heading Pemain Timnas Indonesia U-19 Dinilai Masih Kurang

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Selasa, 05 April 2022
Passing dan Heading Pemain Timnas Indonesia U-19 Dinilai Masih Kurang
Manajer Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (PSSI)

BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-19 terus melakukan latihan, dalam pemusatan latihan (TC) di Korea Selatan. Skuat Garuda Muda menggelar latihan di Riverside Soccer Field, Daegu, Korea Selatan, Sabtu (2/4) kemarin.

Manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, terus mengasah para pemain dengan latihan passing dan heading. Dua hal ini menjadi salah satu kekurangan Timnas Indonesia U-19 dalam beberapa pertandingan.

"Materi latihan sama dengan kemarin. Ada kekurangan dalam pertandingan seperti passing dan heading, hadi hari ini latihan passing dan heading," kata Shin Tae-yong, dikutip dari laman resmi PSSI.

Dengan cuaca dingin di Daegu, Garuda Muda mesti menambah porsi latihan sendiri-sendiri untuk meningkatkan performa lebih baik.

Baca Juga:

Sempat Cedera, Ronaldo Kwateh Siap Tampil di Lanjutan Uji Coba Timnas U-19

Masuk Bulan Puasa, Timnas Indonesia U-19 Lakukan Penyesuaian saat Uji Coba

"Kondisi tim sangat baik, para pemainpun tahu kekurangan mereka sendiri. Jadi, mereka lebih banyak latihan sendiri sehingga ke depan akan lebih baik," tambah Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia U-19 rencana akan kembali mengelar rangkian uji coba dengan Kimchoen FC (5/4), Pohang (6/4), dan Daegu FC (7/4) yang dilaksanakan di Daegu, Korea Selatan.

Sebelumnya, Skuat Garuda Muda sudah melakoni empat laga uji coba. Hasilnya, Timnas Indonesia U-19 menang satu kali dan kalah tiga kali.

Timnas Indonesia U-19 kalah dari Universitas Yeungnam 1-5. Lalu kalah 0-7 dan 1-5 dari timnas Korsel U-19. Terakhir, Ronaldo Kwateh dkk. menang 2-1 atas Universitas Daegu melalui permainan tiga babak 3x40 menit.

Shin Tae-yong Timnas Indonesia U-19 Breaking News Piala dunia u-20
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.069

Bagikan