Persija Kontrak Ondrej Kudela 3 Tahun, Bek Subur dan Berpengalaman di Liga Champions

Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Rabu, 08 Juni 2022
Persija Kontrak Ondrej Kudela 3 Tahun, Bek Subur dan Berpengalaman di Liga Champions
Grafis pemain baru Persija, Ondrej Kudela. (Media Persija)

BolaSkor.com - Persija Jakarta resmi mendatangkan bek tangguh asal Republik Ceko, Ondrej Kudela. Dia mendapatkan kontrak selama tiga tahun di klub dengan julukan Macan Kemayoran tersebut.

Sebelum memperkuat Persija, Ondrej Kudela bermain untuk klub Ceko, Slavia Praha. Bersama klub tersebut, Kudela merasakan ketatnya persaingan di panggung Liga Champions Eropa.

Ondrej Kudela juga sukses memimpin Slavia Praha merebut tiga gelar juara Liga Ceko secara beruntun pada musim 2018/2019, 2019/2020, dan 2020/2021. Meski berposisi sebagai pemain belakang atau bek, Kudela juga terhitung subur.

Baca Juga:

Persija Datangkan Bek Timnas Republik Ceko, Ondrej Kudela

Pelatih Persija Tak Suka Permainan Bola Panjang

Pada musim 2018/2019, Ondrej Kudela menorehkan tiga gol, lalu di musim berikutnya mencetak dua gol. Selanjutnya, enam gol berhasil dilesakkan Kudela pada musim 2020/2021, dan tiga gol lagi di musim 2021/2022.

Tidak hanya itu, pemain berusia 35 tahun ini juga tercatat sebagai anggota Timnas Ceko. Dia masuk dalam daftar pemain Ceko saat menghadapi Spanyol dalam lanjutan UEFA Nations League A, Senin (6/6).

Berikut Data dan Fakta Oudrej Kudela yang dikutip dari rilis resmi Persija:

3 Trofi Liga Ceko

Nama Ondrej Kudela harum di Liga Ceko. Ia tercatat tiga kali meraih gelar liga, yaitu pada musim 2020/2021, 2019/2020, dan 2018/2019 kala berseragam SK Slavia Praha.

Negara Ketiga

Dalam rekam kariernya, Kudela nyaris tak pernah keluar dari Ceko. Satu-satunya momen ia meninggalkan Ceko adalah pada 2014 saat dipinjamkan ke Liga Kazakhstan bersama Ordabasy. Jadi, Indonesia merupakan negara ketiganya dalam karier sepak bola Kudela.

Timnas Ceko

Kudela identik dengan timnas Ceko. Ia rutin masuk timnas sejak kelompok umur hingga akhirnya menembus timnas senior. Terakhir, ia ambil bagian adalah dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022. Ia tampil kala Ceko menghadapi Wales, Belgia, dan Estonia.

Bek Subur

Tak hanya menjadi pemain reguler dalam empat musim terakhir bersama Slavia Praha, Kudela juga menjadi bek yang produktif. Ia rutin mencetak gol dalam rentang waktu tersebut. Pada 2018/2019 menorehkan tiga gol, musim berikutnya mencetak dua gol (2019/2020), selanjutnya enam gol (2020/2021), dan tiga gol lagi (2021/2022).

Liga Champions dan Liga Eropa

Kudela tak hanya memiliki pengalaman internasional di level timnas, tapi juga di klub. Ia membukukan banyak caps di Liga Eropa atau Europa League dan Liga Champions Eropa. Terakhir dia tampil di babak grup Liga Champions Eropa yaitu musim 2019/2020. Ia bersama Slavia Praha bertemu Barcelona, Borussia Dortmund, dan Inter Milan di Grup F.

Persija jakarta Timnas republik ceko Slavia Praha Bursa transfer Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Posts

4.306

Bagikan