Persija Persembahkan Kemenangan atas Persik untuk Suporter

Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Minggu, 20 Februari 2022
Persija Persembahkan Kemenangan atas Persik untuk Suporter
Selebrasi Makan Konate. (LIB)

BolaSkor.com - Persija Jakarta kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Persik Kediri, 2-1, pada pekan ke-26 Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (19/2) malam WIB. Hasil positif ini pun dipersembahkan Persija untuk para pendukung setianya.

Persija menang berkat gol Makan Konate (13') dan Irfan Jauhari (90+2') setelah sempat tertinggal oleh sundulan Youssef Ezzejjari di menit keenam.

Hasil ini memutus tren negatif Persija yang gagal meraih kemenangan dalam tiga laga sebelumnya. Macan Kemayoran terakhir kali menang saat menghadapi Persita Tangerang dengan skor 2-1 pada 26 Januari atau hampir satu bulan yang lalu.

Baca Juga:

Hasil Liga 1: Gol Menit Akhir Menangkan Persija Jakarta

Persija Tangguhkan Kerja Sama dengan Salah Satu Sponsor

Setelah itu Marko Simic dkk. kalah oleh Persiraja Banda Aceh (1-1). Kemudian bermain imbang ketika bertemu Arema FC (1-1) dan Persebaya Surabaya (3-3).

"Alhamdulillah malam ini Persija bisa meraih kemenangan. Saya ucapkan selamat kepada seluruh pemain, mereka sudah berusaha, mereka sudah berjuang hingga menit akhir. Kemenangan ini kami persembahkan untuk semua pencinta Persija," kata asisten pelatih Persija, Ferdiansyah.

Kemenangan ini membuat Persija menempati peringkat 7 klasemen sementara dengan 37 poin dari 25 pertandingan. Setelah ini tim Ibu Kota akan menghadapi Barito Putera, Rabu (23/2) malam WIB.

Persija jakarta Persik kediri Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Posts

4.353

Bagikan