PT LIB Belum Kepikiran Beri Sanksi kepada Klub yang Tak Mau Ikut Lanjutan Liga 1

Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Senin, 10 Agustus 2020
PT LIB Belum Kepikiran Beri Sanksi kepada Klub yang Tak Mau Ikut Lanjutan Liga 1
PT Liga Indonesia Baru (LIB). (BolaSkor.com/Grafis)

BolaSkor.com - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita, angkat bicara terkait dengan sanksi berat untuk tim yang tidak mau ikut lanjutan kompetisi Liga 1 2020 pada 1 Oktober 2020 mendatang.

Beredar kabar bahwa ada pertaruran jika tim Liga 1 yang tidak mau ikut kembali kompetisi akan dikenai sanksi. Sanksi tersebut bahkan berlapis mulai dari didiskualifikasi ke Liga 3, sampai dengan denda sebesar Rp1-1,5 Miliar.

Tidak hanya sampai di situ saja, tim yang tidak mau melanjutkan kompetisi diharuskan mengembalikan uang subsidi yang telah diterima dari termin pertama.

Baca Juga:

Regulasi Pemain U-20 di Lanjutan Liga 1, Masuk DSP tetapi Tidak Diwajibkan Main

Liga 2: Juara Musim 2020 Akan Mendapatkan Total Hadiah Rp1,5 Miliar

Menanggapi hal tersebut, Hadian Lukita tidak membantahnya ataupun tidak juga membenarkan kabar itu. Yang jelas sampai dengan saat ini PT LIB masih akan terus berupaya untuk menggelar kompetisi kembali dengan kontestan yang lengkap.

"Saya pribadi poinnya bukan sanksi tapi mari kita semua sama-sama punya obligasi kepada para stakeholders bahwa dengan dilanjutkan liga, kita punya semangat yang sama demi persepak bolaan Indonesia," kata Hadian Lukita kepada awak media.

Sejauh ini masih ada tiga klub yang enggan meneruskan kompetisi, tiga tim tersebut ada Persebaya Surabaya, Barito Putera, dan Persita Tangerang. Bahkan sampai dengan manager meeting digelar oleh PT LIB, ketiganya belum menentukan homebase mereka untuk lanjutan Liga 1.

"Kami akan usaha dulu agar semua bisa ikut lanjutan kompetsi ini. Perlu komunikasi dan niat yang baik dari semua pihak, kalau nawaitunya baik Insya Allah hasilnya baik," Hadian Lukita memungkasi.

PT LIB PT Liga Indonesia Baru Akhmad Hadian Lukita Breaking News Liga 1
Posts

4.871

Bagikan