Soal Target Timnas U-20 di Piala Asia U-20 2023, Shin Tae-yong: Sulit untuk Bicara

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Sabtu, 25 Februari 2023
Soal Target Timnas U-20 di Piala Asia U-20 2023, Shin Tae-yong: Sulit untuk Bicara
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (BolaSkor.com/Paulus Dwi Arde Nugroho)

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong, tak secara gamblang bicara target anak-anak asuhnya di Piala Asia U-20 2023 Uzbekistan. Hal ini dikatakan pelatih asal Korea Selatan tersebut, jelang keberangkatan Timnas Indonesia U-20.

"Jujur saat ini memang bukan full skuat yang saya mau. Jadi saya juga sulit untuk bicara target kita seperti apa," kata Shin Tae-yong

"Memang nantinya di Piala Dunia akan tambah lima pemain lagi. jadi saya sebenarnya juga penasaran skuad seperti sekarang ini bisa bersaing sampai mana," tambahnya.

Baca Juga:

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023

Lepas Timnas Indonesia U-20 ke Uzbekistan, Exco PSSI Ingatkan Pemain Tidak Boleh Minder

Saat ini, Timnas Indonesia U-20 sudah berada di Uzbekistan. Shin Tae-yong membawa 23 pemain dalam turnamen kali ini, tanpa Marselino Ferdinan yang menitih karier di Liga Belgia bersama KMSK Deinze.

Di Piala Asia U-20 2023, Indonesia tergabung di Grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Irak, dan Suriah. Indonesia melakoni laga pembuka melawan Irak U-20 di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Rabu (1/3) pukul 18.00 WIB Live RCTI.

Tiga hari berselang, Skuat Garuda Muda menghadapi Suriah U-20 di Stadion Lokomotiv, Tashkent. Kemudian, Indonesia menghadapi Uzbekistan U-20 di di Stadion Istiqlol, Fergana, 7 Maret 2023 mendatang.

Timnas indonesia u-20 Shin Tae-yong Piala Asia U-20 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.105

Bagikan