TC di Yogyakarta Terakhir bagi Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri Berusaha Jeli

Frengky AruanFrengky Aruan - Selasa, 27 Agustus 2019
TC di Yogyakarta Terakhir bagi Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri Berusaha Jeli
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri. (BolaSkor.com/Prima Pribadi)

BolaSkor.com - Tim Nasional Indonesia U-23 saat ini tengah menjalani training camp (TC) atau pemusatan latihan di Yogyakarta, tepatnya di lapangan Yogyakarta Independent School (YIS) Mlati, Sleman. Latihan kali ini menjadi ajang seleksi pemain yang terakhir sebelum SEA Games 2019 di Filipina.

Senin (26/8), skuat Garuda Muda mulai menjalani pemusatan latihan di Kota Gudeg hingga 31 Agustus nanti. Dari beberapa TC yang sudah digelar, pelatih Indra Sjafri sudah memiliki 48 nama pemain yang nantinya akan dikerucutkan menjadi 40 nama.

Indra Sjafri mengatakan deadline pendaftaran pemain yang ditetapkan oleh panitia SEA Games 2019 jatuh pada tanggal 2 September nanti.

Baca Juga:

Dua Pemain Muda PSS Sleman Dipanggil ke TC Timnas Indonesia U-23

10 Pemain Senior Dipantau Indra Sjafri untuk Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2019

"Tanggal 2 sudah batas akhir 40 nama masuk, yaitu wajib 5 kiper lalu 5 pemain senior dan 30 pemain harus kelahiran 23 tahun termasuk kiper," terangnya.

"Jadi Ini adalah TC terakhir untuk seleksi pemain, jumlah mereka semua dari tiga bulan lalu adalah 48 pemain. Nantinya kami harus mengeliminasi 8 pemain," imbuh mantan pelatih Bali United ini.

Indra Sjafri mengungkapkan dalam tahap ini tim pelatih harus sangat jeli dalam memilih pemain. Hal itu dikarenakan panitia SEA Games tidak memperbolehkan untuk melakukan revisi pemain yang nantinya sudah didaftarkan.

"Kami lakukan secara hati-hati karena setelah tanggal 2 itu tidak boleh ada pemain lain di luar 40 tersebut," ungkap indra.

"Kita latihan terakhir tanggal 30 (Agustus), di 31 saya tetapkan 40 nama, setelah itu pada tanggal 1 saya tetapkan 28 pemain terbaik kecuali Egy (Maulana Vikri) dan Saddil (Ramdani)," tutup pria 56 tahun ini. (Laporan Kontributor Prima Pribadi/Yogyakarta)

Timnas indonesia u-23 Timnas Indonesia U-22 SEA Games 2019 Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan