Terhenti di Semifinal, Sergio Alexandre Percaya PSIS Jadi Tim Kuat di Liga 1

Frengky AruanFrengky Aruan - Selasa, 12 Juli 2022
Terhenti di Semifinal, Sergio Alexandre Percaya PSIS Jadi Tim Kuat di Liga 1
PSIS Semarang. (LIB)

BolaSkor.com – PSIS Semarang kalah dari Arema FC 1-2 pada leg kedua semifinal Piala Presiden 2022 di Stadion Kanjuruhan Kab Malang Senin (11/7). Dua gol Arema FC dicetak oleh Rizky Dwi dan M Rafli. PSIS Semarang memperkecil dengan gol Jonathan Cantillana.

Kekalahan ini merupakan yang kedua bagi PSIS, karena di leg pertama menyerah dengan skor 0-2. Alhasil agregat gol menjadi 1-4 untuk keunggulan Arema FC, dan praktis tim berjuluk Singo Edan melaju ke final Piala Presiden 2022.

Pelatih PSIS Semarang Sergio Alexandre tetap mengapresiasi pemainnya yang sudah bermain bagus, meski kembali alami kekalahan di pertemuan kedua lawan Arema FC.

"Kita sudah bermain dengan cara bagus tapi kita kalah di dua pertandingan," kata Sergio pada sesi jumpa pers.

Baca Juga:

Menang Agregat 6-0 atas PSS, Borneo FC Tantang Arema FC di Final

Kalahkan PSIS Lagi, Arema FC Melaju ke Final

Sergio mengakui timnya mendapatkan banyak peluang di laga dan hampir sama ketika banyak peluang di pertandingan leg pertama. Namun karena kurang beruntung dan kuatnya pertahanan Arema FC, semua peluang itu tak berbuah gol.

"Kita sudah menciptakan situasi dengan hampir mencetak gol. Tapi Arema punya pertahanan bagus dan momen kita mencetak gol hilang. Hilanglah kesempatan dan momen kami. Arema punya momen kesempatan dan bisa mencetak gol dan selamat buat Arema yang ke final Piala Presiden," tambah pelatih asal Brasil ini.

Sergio akan fokus untuk persiapan kompetisi Liga 1 musim 2022/2023. Sergio yakin PSIS Semarang akan menjadi tim kuat di kompetisi.

"Kita tidak akan berhenti setelah gagal di Piala Presiden. Kami akan mempersiapkan untuk kompetisi nanti. Dan dengan pemain bagus yang ada tim, saya percaya PSIS akan menjadi tim kuat," jelas Sergio.

Sedangkan perwakilan pemain PSIS Riyan Ardiansyah mengatakan timnya belum beruntung di laga ini. Dua peluang yang didapatkan tim hanya terkena mistar gawang Arema FC.

"Kami sudah bermain maksimal dan kurang beruntung di pertandingan ini. Dua peluang terkena mistar. Kami selanjutnya akan fokus untuk kompetisi Liga 1," pungkas Riyan. (Laporan Kontributor Ahmad Rizal/Semarang)

PSIS Semarang Piala Presiden Piala Presiden 2022 Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan