Timnas Indonesia Agendakan Uji Coba di UEA

Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 02 Oktober 2019
Timnas Indonesia Agendakan Uji Coba di UEA
Pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy. (BolaSkor.com/Istimewa)

BolaSkor.com - Timnas Indonesia mengagendakan satu uji coba di Uni Emirate Arab (UEA) jelang laga ketiga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023. Hal ini seperti disampaikan oleh pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy.

Tim lokal UEA akan menjadi lawan. Namun Simon McMenemy tak merinci lawan yang akan dihadapi termasuk waktu pertandingan.

"Ada (uji coba) melawan tim di sana. Tim lokal dan hanya satu kali," jelas Simon McMenemy.

Baca Juga:

Jelang Hadapi UEA, Timnas Indonesia Belajar dari Pengalaman saat Melawan Yordania

Sebab Empat Pemain Tak Nampak di Latihan Perdana Timnas Indonesia untuk Hadapi UEA

Simon McMenemy memutuskan hanya sekali beruji coba karena keengganan membuat pemain kelelahan. Apalagi sebelum kembali bergabung, semua pemainnya masih aktif berkompetisi.

"Tidak bisa banyak-banyak bertanding, pemain sudah banyak bermain di liga. Saat ini liga berada di tengah musim. Ini menjadi pelajaran dari pemusatan latihan sebelumnya," tambah Simon McMenemy.

Timnas Indonesia akan bertolak dari Jakarta pada Rabu (2/10) malam. Itu setelah lebih dulu menggelar latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pagi hari.

Timnas Indonesia akan menghadapi UEA pada Kamis (10/10) di Stadion Al Maktoum. Sebelumnya Indonesia mengalami dua kekalahan saat menjamu Malaysia dan Thailand.

Sebanyak 25 pemain dipanggil oleh Simon McMenemy. Ke-25 pemain dipanggil termasuk untuk partai keempat kontra Vietnam, yang akan digelar di Indonesia pada 15 Oktober.

Timnas Indonesia Simon mcmenemy UEA Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan