Cetak 93 Gol di Serie A, Atalanta 'Kirim Pesan' kepada PSG

Arief HadiArief Hadi - Rabu, 15 Juli 2020
Cetak 93 Gol di Serie A, Atalanta 'Kirim Pesan' kepada PSG
Atalanta menang 6-2 atas Brescia (Twitter)

BolaSkor.com - Luar biasa. Pujian itu layak disematkan kepada Atalanta besutan Gian Piero Gasperini pasca menang 6-2 atas Brescia dalam lanjutan pekan 33 Serie A di Atleti Azzurri d'Italia, Rabu (15/07) dini hari WIB.

Mario Pasalic menorehkan hat-trick gol (2' 55' 58'), satu gol Marten de Roon (25'), Ruslan Malinovskiy (28'), dan Duvan Zapata (30') yang diperkecil gol Ernesto Torregrossa (8') dan Nikolas Spalek (83'). Atalanta mendominasi laga.

Menguasai penguasaan bola 62 berbanding 38 persen Brescia, Atalanta juga melepaskan 14 tendangan dan tujuh di antaranya tepat sasaran. Enam gol itu memastikan Atalanta telah mencetak total 93 gol dari total 33 laga Serie A.

Itu menjadikan mereka sebagai tim dengan lini serang dan gol terbanyak di Serie A. Menurut catatan Opta hanya ada tiga tim yang mencetak lebih banyak gol dari 93 gol Atalanta setelah pekan 33, yakni Torino (105 gol 1947-48), AC Milan (103 gol 1949-50 dan 101 gol 1950-51).

Baca Juga:

Tak Lagi Terseok-seok, Atalanta Punya 5 Faktor yang Membuat Bangkit

Filosofi Bermain Gian Piero Gasperini Hanya Kalah dari Jurgen Klopp dan Pep Guardiola

5 Tim Semenjana yang Pernah Mengejutkan Serie A

Atalanta

"Kami juga mencetak banyak gol musim lalu, tetapi kami mengalahkan diri sendiri saat ini dan mereka juga merupakan gol berkualitas. Kami sudah memiliki beberapa gol di tahun ini, tetapi itu tidak untuk mempermalukan lawan, itu melatih gerakan, segitiga di sekitar lapangan, dan itu mengarah ke gol-gol," tutur Gasperini di Football-Italia.

“Kami tidak pernah memulai musim untuk bermain di posisi yang sangat tinggi, tetapi ini adalah tahun kedua berturut-turut kami berada di posisi empat besar. Bermain di Liga Europa dan kemudian Liga Champions membantu kami menjadi dewasa dan terbiasa dengan level yang berbeda."

"Kami sedang bersiap-siap untuk Paris Saint-Germain, tetapi juga ingin berjuang sampai akhir di Serie A. Saya pikir cara terbaik untuk bersiap-siap untuk 12 Agustus adalah tetap memainkan pertandingan Serie A dengan mental, intensitas, dan fokus yang tepat."

"Kami berada di Liga Champions untuk musim depan, tempat kedua atau ketiga bukan tujuan utama, tapi kami masih bisa mencoba sementara kami di sini," tambah Gasperini.

Pesan dari Gasperini itu memang sepatutnya diwaspadai PSG (Paris Saint-Germain), lawan La Dea di delapan besar Liga Champions. Meski PSG diunggulkan dari segi kualitas individu dan pengalaman di atas kertas, Atalanta sulit dihentikan jika tampil dalam kondisi prima seperti saat melawan Brescia.

Menurut Opta sudah empat kali Atalanta menang dengan mencetak enam gol atau lebih dan ini jadi rekor terbanyak di antara lima liga top Eropa. Jumlah 93 gol Atalanta juga hanya kalah oleh Bayern Munchen yang menorehkan 100 gol. Sementara bagi Mario Pasalic, eks pemain Chelsea dia menorehkan hat-trick gol pertama dalam kariernya.

Breaking News Atalanta Liga Champions Serie a PSG
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.240

Bagikan