Francesco Bagnaia Belajar Banyak dari MotoGP Catalunya

Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Selasa, 29 September 2020
Francesco Bagnaia Belajar Banyak dari MotoGP Catalunya
Francesco Bagnaia. (Twitter)

BolaSkor.com - Pembalap Pramac Ducati, Francesco Bagnaia, mengaku banyak belajar dari MotoGP Catalunya. Bagnaia menyebut dirinya tidak bisa selalu memaksakan diri.

Bagnaia memulai balapan di MotoGP Catalunya dari posisi ke-14. Hebatnya, murid Valentino Rossi tersebut sukses menyelesaikan di peringkat keenam.

Bagnaia mengaku cukup puas dengan hasil yang dia dapatkan di Catalunya. Menurutnya, Sirkuit Barcelona-Catalunya membuat ban gampang terkikis.

Baca Juga:

Franco Morbidelli Akui Fabio Quartararo Lebih Hebat Darinya

Buat Dovizioso Terjun Bebas di Klasemen, Zarco Minta Pengampunan

"Saya puas tetapi tidak bahagia. Dengan apa yang telah saya jalankan, karena saya memulai dari peringkat ke-14. Setidaknya saya belajar banyak dari sini," ujar Bagnaia.

"Memulai balapan dari belakang tidak membantu sama sekali. Apalagi di sirkuit seperti ini yang membuat ban mudah terkikis. Di awal balapan, saya tidak terlalu memaksa."

"Faktanya saya bisa bangkit saat balapan. Akan tetapi, kami tidak selalu berhasil seperti ini. Terkadang, segalanya lebih rumit ketika mencoba," lanjutnya.

Saat ini, Bagnaia menempati peringkat ke-13 klasemen sementara MotoGP. Pembalap asal Italia tersebut mengumpulkan 39 poin dari delapan balapan.

Breaking News Francesco Bagnaia Motogp
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Bagikan