Haruna Soemitro: Lebih Baik Edy Rahmayadi Mundur dari Gubernur Sumut dibanding Ketum PSSI

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Senin, 21 Januari 2019
Haruna Soemitro: Lebih Baik Edy Rahmayadi Mundur dari Gubernur Sumut dibanding Ketum PSSI
Edy Rahmayadi berpidato dan menyatakan mundur. (BolaSkor.com/Muhammad Adiyaksa)

BolaSkor.com - Pilihan Edy Rahmayadi untuk mundur dari posisi Ketua Umum (Ketum) PSSI disesali beberapa pihak. Salah satunya adalah Manajer Madura United, Haruna Soemitro.

Haruna bahkan berani mengatakan, Edy seharusnya lebih mempertibangkan untuk meletakkan jabatannya sebagai Gubernur Sumatra Utara (Sumut) dibanding mundur dari Ketum PSSI. Apalagi sejak mengemban tugas sebagai gubernur, konsentrasi Edy terpecah belah.

“Faktanya, kami ini perlu sosok pak Edy, ketika jadi Gubernur Sumut, sebenarnya peserta Kongres (PSSI) sudah ingin menyuarakan karena butuh sosok Pak Edy, lebih baik Pak Edy mundur dari Gubernur Sumut untuk PSSI,” ujar Haruna, Minggu (20/1) di Bali.

Baca Juga:

Kembali Jabat Waketum PSSI, IB Tidak Lagi Jadi CEO Arema FC

Hanya Asprov DKI Jakarta yang Meminta KLB di Kongres Tahunan PSSI

Hasil Lengkap Kongres Tahunan PSSI 2019

Meski begitu, Haruna tetap menghargai keputusan Edy. Apalagi, ketika fokus Edy terpecah, PSSI juga sedang dalam kondisi kurang kondusif akibat kasus pengaturan skor yang menyerang beberapa anggotanya.

“Mundur itu kan hak, karena pada saat maju juga haknya. Semua orang itu punya hak maju dan mundur. Ini adalah jalan yang harus kita apresiasi dan hargai sebagai contoh ke depan. Ketika ada situasi yang perlu dipertanggungjawabkan kemudian sulit di handle, ya saya pikir jadi contoh ke depan, inspirasi,” kata Haruna.

Haruna lalu tidak membantah para pemilik suara (voters) pada Kongres Tahunan PSSI terkotak-kotak. Dalam artian, ada yang pro terhadap Edy, ada pula yang kontra.

Ya, kalau kubu atau klub lain ada lah, ada Madura United, Persib Bandung, Persebaya Surabaya itu ada. Tapi sepak bola Indonesia kami satu lah, karena ini ingin membawa sepak bola Indonesia lebih baik,” tuturnya. (Laporan Langsung Muhammad Adiyaksa dari Bali)

Pssi PSSI Edy Rahmayadi Kongres tahunan pssi Haruna Soemitro
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.022

Bagikan