Hasil Laga Uji Coba Internasional: Portugal Berpesta Gol

Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 10 Juni 2021
Hasil Laga Uji Coba Internasional: Portugal Berpesta Gol
Portugal vs Israel (Twitter)

BolaSkor.com - Tim Nasional Portugal membawa modal yang cukup berharga jelang berlaga di Piala Eropa 2020. Sang juara bertahan mengakhiri rangkaian laga uji coba dengan berpesta gol.

Portugal menghancurkan Israel dengan skor 4-0 di Estadio Jose Alvalade, Kamis (10/6) dini hari WIB. Lewat hasil ini, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan seolah mengirim sinyal bahaya kepada para rival.

Bruno Fernandes tampil menjadi bintang kemenangan Portugal. Gelandang Manchester United tersebut mencetak dua dari empat gol kemenangan tuan rumah.

Baca Juga:

Skuad Lengkap Grup F Piala Eropa 2020: Prancis, Jerman, Hungaria, dan Portugal

Diimbangi Denmark, Lini Pertahanan Jerman Jadi Sorotan

Kariernya Sempat Dinilai Berakhir, Muller Tak Dendam dengan Low

Portugal vs Israel

Fernandes memecah kebuntuan lewat gol cantiknya pada menit ke-42. Ia menyelesaikan umpan mendatar Joao Cancelo dengan tembakan keras dari dalam kotak penalti.

Dua menit berselang, Fernandes memberikan assist untuk membantu Ronaldo mencetak gol. Skor 2-0 bertahan hingga jeda.

Usai turun minum, Portugal sempat mengendurkan tekanan. Tim asuhan Fernando Santos itu baru bisa menambah koleksi golnya di penghujung laga.

Cancelo mencetak gol ketiga Portugal pada menit ke-86. Bek Manchester City itu melepaskan tembakan melengkung dari sisi kanan ke tiang jauh.

Fernandes kemudian menutup pesta gol Portugal pada masa injury time. Pemain berusia 26 tahun tersebut dengan akurat melepaskan tembakan jarak jauh dari luar kotak penalti.

Hasil ini menjadi modal berharga Portugal untuk mempertahankan gelar Piala Eropa. Mereka akan bertarung di grup F yang diisi oleh Prancis, Jerman, dan Hungaria.

Timnas Portugal Piala eropa Piala Eropa 2020 Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.516

Bagikan