Jadwal Lanjutan Liga 1 Sudah 95 Persen, Persebaya dan Barito Putera Masih Belum Tentukan Markas

Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Jumat, 28 Agustus 2020
Jadwal Lanjutan Liga 1 Sudah 95 Persen, Persebaya dan Barito Putera Masih Belum Tentukan Markas
Dirut PT LIB, Akhmad Hadian Lukita. (BolaSkor.com/Hadi Febriansyah)

BolaSkor.com - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, mengatakan regulasi dan jadwal lanjutan Liga 1 2020 akan segera rampung. Saat ini, seluruhnya sudah sedang dalam pembahasan final oleh PSSI dan PT LIB.

Pria berusia 55 tahun ini mengatakan, jadwal lanjutan Liga 1 sudah 95 persen. Akhmad Hadian menambahkan jadwal tersebut dalam waktu dekat ini akan segera dirilis. Ini karena masih menunggu dua tim yang masih belum menentukan kandang mereka.

"Draft final regulasi sedang dalam tahap diskusi final dengan PSSI dan PT LIB. Kalau jadwal sendiri kira-kira sudah 95 persen dan siap akan diberikan kepada tim," kata Akhmad Hadian Lukita, ketika dihubungi oleh awak media, Jumat (28/8).

Baca Juga:

Baintelkam Dukung Penuh PT LIB untuk Lanjutkan Kompetisi Liga 1 dan Liga 2

Isi Pertemuan PT LIB dengan APPI Jelang Bergulirnya Liga 1

Saat ini dua tim, Persebaya Surabaya dan Barito Putera masih belum menentukan kandang mereka. Persebaya rencananya akan menggunakan Stadion Gelora Delta, Sidoarjo untuk kendang mereka. Sementara, Barito Putera belum terlihat akan menggunakan stadion mana untuk kandangnya.

Tapi rencananya, Barito Putera akan melangsungkan pemusatan latihan atau training centre (TC) di Yogyakarta. Dengan melihat TC Laskar Antasari di sana, mungkin Barito Putera akan menggunakan Stadion Maguwoharjo atau Stadion Sultan Agung, Bantul yang ada di Yogyakarta.

Akhmad Hadian berharap dua tim ini secepatnya bisa mengirimkan markas yang mereka akan pakai untuk kompetisi nanti. Ini semua agar regulasi dan jadwal bisa sepenuhnya rampung.

"Persebaya dan Barito Putera sampai sekarang masih belum mengirimkan kandang mereka," jelas pria yang identik dengan kaca mata tersebut.

Seperti diketahui, Liga 1 rencananya akan digulirkan kembali pada 1 Oktober 2020 sampai dengan 28 Febrari 2021 mendatang. Seluruh pertandingan tersebut akan dipusatkan di Pulau Jawa dan juara Liga 1 akan mendapatkan hadiah uang sebesar Rp1,5 miliar.

PT LIB Liga 1 Breaking News Akhmad Hadian Lukita PT Liga Indonesia Baru
Posts

4.871

Bagikan