Kalah di Pengadilan, Chelsea Harus Bayar Rp1,5 Miliar kepada Antonio Conte

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Selasa, 14 Januari 2020
Kalah di Pengadilan, Chelsea Harus Bayar Rp1,5 Miliar kepada Antonio Conte
Antonio Conte (zimbio)

BolaSkor.com - Antonio Conte memenangkan pertarungan hukum melawan Chelsea yang sudah berjalan setahun terakhir. Chelsea diperintahkan untuk membayar kompensasi senilai 85.206 pound atau sekitar Rp1,5 miliar kepada Conte.

Conte mengajukan gugatan hukum karena merasa diperlakukan tidak adil oleh Chelsea yang memecatnya. Sebab ia memiliki satu tahun kontrak tersisa.

Baca juga:

Antonio Conte Disebut Sudah Terbiasa Mengeluh Sejak Masih di Juventus

Diteror dengan Peluru dan Surat Ancaman, Antonio Conte Dapat Pengamanan Ekstra

Semula pihak Chelsea tak mau memenuhi permintaan sosok yang kini melatih Inter Milan tersebut. Conte pun membawa persoalan ini ke ranah hukum.

Setelah lewat pertarungan panjang, hakim Andrew Glennie memihak Conte. "Pemecatan ini tidak beralasan," kata Glennie dikutip dari Football Italia.

Hakim Glennie menerangkan, pihak Chelsea akan membayar kepada Conte sebesar 1.524 pound dan besaran kompensasi 83.682 pounds, total 85.206 pounds.

Jumlah itu merupakan tambahan dari kompensasi pemutusan kontrak sebelumnya yang sudah dikeluarkan Chelsea. Menurut laporan keuangan terbaru, Chelsea membayar Conte dan para staf 26,6 juta pounds atau sekitar Rp490 miliar.

Chelsea Antonio Conte
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

6.117

Bagikan