Manajer Timnas Indonesia AKBP Sumardji: Suporter Tambahan Semangat untuk Skuat Garuda

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Kamis, 05 September 2019
Manajer Timnas Indonesia AKBP Sumardji: Suporter Tambahan Semangat untuk Skuat Garuda
Timnas Indonesia. (PSSI)

BolaSkor.com - Manajer Timnas Indonesia, AKBP Sumardji, menyebutkan kehadiran suporter akan menjadi tambahan semangat tersendiri untuk Skuat Garuda saat menghadapi Malaysia pada putara kedua kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Kamis (5/9).

Sumardji menginginkan, apapun alasannya ketika menghadapi Malaysia para pemain harus mencurahkan segala kemampuan terbaik yang mereka miliki. Ia juga memastikan Timnas Indonesia harus menang saat menghadapi negara Tetangga, Malaysia.

Berdasarkan informasi yang didapat BolaSkor.com sampai H-1 pertandingan Timnas Indonesia menghadapi Malaysia, sudah lebih dari 40 ribu suporter dipastikan hadir di Stadion GBK. Sebanyak hampir 500 di antaranya merupakan suporter Harimau Malaya.

Baca Juga:

Stefano Cugurra Teco Ungkap Suporter Bisa Jadi Pembeda Timnas Indonesia Lawan Malaysia

Pernah Berkarier di Malaysia, Spaso Sebut Pemain Indonesia Lebih Berkualitas

“Kehadiran suporter itu menambah nyawan timnas. Ini suatu keuntungan buat kita karena suporter mereka sedikit dan kita full. Kita berharap suporter timnas betul-betul bisa memenuhi GBK, itu sebagai tambahan nyawa sebagai semangat anak-anak untuk berperang di lapangan hijau,” kata Sumardji, Rabu (4/9).

Tensi tinggi yang bakal terjadi pada duel Timnas Indonesia kontra Malaysia pada laga perdana Grup G Zona Asia Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 disebut Sumardji harus bisa disikapi dengan tenang oleh para pemain. Ia juga berpesan supaya tidak terpancing emosi saat meladeni perlawanan tim lawan.

“Kesabaran selalu fokus tetap semangat saya akan terapkan itu kepada anak-anak,” sebut Sumardji.

Setelah menghadapi Malaysia, Skuat Garuda bakal melanjutkan perjuangan di Grup G Zona Asia Kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan melawan Thailand di SUGBK, Selasa (10/9). Kemudian terbang ke Uni Emirate Arab (UEA) melakoni laga ketiga, sebelum melayani Vietman di SUGBK selanjutnya. (Reporter Hadi Febriansyah)

Timnas Indonesia Malaysia Kualifikasi Piala Dunia 2022 Breaking News AKBP Sumardji
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.063

Bagikan